Hiburan

Polisikan Mamat Alkatiri, Brigitta Lasut: Ga Usah Heboh, Biarkan Proses Hukum Berjalan!

Kabar anggota DPR RI, Hillary Brigitta Lasut yang melaporkan komika Mamat Alkatiri ke Polda Metro Jaya atas dugaan pencemaran nama baik mengejutkan publik.

Featured-Image
Hillary Brigitta Lasut. Foto-net

bakabar.com, BANJARMASIN - Kabar anggota DPR RI, Hillary Brigitta Lasut yang melaporkan komika Mamat Alkatiri ke Polda Metro Jaya atas dugaan pencemaran nama baik mengejutkan publik.

Hal ini berawal dari sang komika yang melakukan roasting kepada Brigitta Lasut menggunakan kata-kata kasar dan tidak sopan.

Laporan Brigitta Lasut terhadap Mamat Alkatiri itu pun menuai beragam respons. Di antaranya Randhika Djamil, Kiky Saputri hingga Fadli Zon.

Baca: Kasus Brigitta Lasut-Mamat Alkatiri: Kiky Saputri hingga Fadly Zon Beri Pembelaan Ini

Lantas bagaimana respons Brigitta Lasut?

"Ga usah heboh saya laporin Tindak Pidana ke polisi. Kenapa harus heboh dan ramai saat saya melaporkan Mamat?" buka @hillarylasut dalam keterangan resminya di Instagra, seperti dilihat bakabar.com, Jumat (7/10).

Diakui Brigitta, hal yang ia lakukan adalah untuk menjaga martabat dan nama baiknya.

"Saya hanya berusaha menjada martabat, nama baik dan harga diri sebelum menjaga martabat itu dilarang dan melaporkan tindak pidana untuk menjaga nama baik dibilang anti kritik," ungkapnya.

Di akhir pernyataannya, ia mengatakan agar hukum tetap berjalan.

"Biarkan proses hukum berjalan," tutupnya.

Baca: Buntut Roasting Brigitta Lasut, Mamat Alkatiri Dilaporkan ke Polisi! Ini Respons Randhika Djamil

Editor


Komentar
Banner
Banner