bakabar.com, PELAIHARI – Penyebab kecelakaan hebat yang menimpa truk tangki dan dump truk di kilometer 6, Desa Pandansari, Kintap, Kabupaten Tanah Laut perlahan terungkap.
Pasca-kejadian, polisi yang telah mengolah tempat kejadian perkara menemukan bahwa insiden maut tersebut diduga kuat dilatari kelalaian sopir.
Sebelumnya, dua truk beradu kuat hingga salah satu sopir di antaranya meregang nyawa, Senin (19/3) sekitar pukul 10.10 wita.
Baca selengkapnya di halaman selanjutnya:
Hasil olah TKP, kecelakaan bermula saat truk DA 8490 LE yang dikemudikan Ardi Wahyu (20) melaju dari arah Batulicin menuju Banjarmasin.
Di tengah jalan, truk itu berselisihan dengan truk dump kuning DA 8260 LH yang dikemudikan Aliansyah (45), seorang warga Jorong.
Secara tiba-tiba, truk yang dikemudikan Ardi melambung ke luar jalur. Warga di sekitar lokasi kejadian pun sempat mendengarkan suara dentuman hebat.
“Diduga karena mengantuk sehingga melambung ke jalur kanan mengakibatkan bertabrakan depan dengan pengemudi mobil tangki CPO,” ujar Kapolres Tanah Laut AKBP Cuncun Kurniadi Melalui Kasatlantas AKP M Taufiqurrahman dihubungi bakabar.com, baru tadi.
Akibat insiden itu, tubuh Ardy terjepit pintu dan sebagian bodi truk hingga tewas. Sementara Aliansyah dilaporkan hanya mengalami truk ringan.
Lebih jauh, polisi tak menemukan kejanggalan dalam mobil yang dikemudikan Ardi. Lampu Utama nyala, sistem pengereman berfungsi dan sistem isyarat suara juga berbunyi baik.
“Kedua mobil berfungsi dengan baik,” tandasnya.
Ngeri! Truk CPO Vs Dump Truk di Kintap Tala, Sopir Pecah Kepala