Hot Borneo

Polisi Berseragam Lengkap Serentak Sebar Bansos Hingga Pelosok Kotabaru

Jajaran Polres Kotabaru kembali menggelar aksi bernuansa sosial berupa pembagian paket bantuan kepada warga kurang mampu, Jumat (4/11).

Featured-Image
Berbagai untuk warga kurang mampu. Foto-Polres Kotabaru

bakabar.com, KOTABARU - Jajaran Polres Kotabaru kembali menggelar aksi bernuansa sosial berupa pembagian paket bantuan kepada warga kurang mampu, Jumat (4/11).

Menariknya, aksi kali ini dinilai berbeda dengan sebelumnya. Sebab, tidak hanya dilakukan di kawasan pusat kota namun hingga ke pelosok Bumi Sa Ijaan, yakni Desa Buluh Kuning Kecamatan Sungai Durian.

Puluhan personel berseragam lengkap dari berbagai satuan pun diterjunkan pintu ke pintu rumah warga yang berhak menerima bantuan.

Kapolres Kotabaru AKBP HM Gafur Aditya Siregar mengatakan penyaluran bantuan kepada warga kurang mampu serentak dilakukan sebagai bentuk kepedulian atau aksi solidaritas Polri khususnya Polres Kotabaru terhadap warga kurang mampu.

Personel yang dilibatkan dari sejumlah satuan, mulai dari bagian sumber daya manusia, Intelkam, Dokkes, Polsek Kelumpang Tengah, serta jajaran Polsek Sungai Durian.

Lokasinya sendiri mulai di pusat kota hingga ke pelosok desa di Kotabaru.

"Jadi, target yang menerima paket bantuan tadi selain warga kurang mampu, tapi juga para anak yatim, para pengurus masjid serta musala," ujar Kapolres Jumat malam.

Kapolres menambahkan, aksi sosial diharapkan pula dapat bermanfaat dan menciptakan kemitraan yang baik di tengah masyarakat.

"Berikutnya, supaya kehadiran Polri khususnya Polres Kotabaru berbagi untuk meringankan beban masyarakat sebagai salah satu upaya pemulihan ekonomi nasional," pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner