Peristiwa & Hukum

Pohon Tumbang Timpa Mobil di Sampit

Akibat hujan lebat disertai angin kencang membuat pohon di Jalan Gatot Subroto Sampit, Kotim tumbang dan menimpa sebuah mobil.

Featured-Image
Akibat angin kencang dan hujan yang sangat lebat, sebuah pohon tumbang dan menimpa sebuah mobil di Jalan Gatot Subroto Sampit, Minggu (24/12/2023). Foto-Istimewa

bakabar.com, SAMPIT - Akibat hujan lebat disertai angin kencang membuat pohon di Jalan Gatot Subroto Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), tumbang dan menimpa sebuah mobil yang melintas, Minggu (24/12/2024) malam.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun mobil dengan jenis Toyota Inova berwarna hitam tersebut dikabarkan ringsek pada bagian atap akibat tertimpa pohon.

"Pohon tumbang dijalan menuju taman kota, ya allah untung orangnya ngerem mobilnya," ucapnya Ardian, salah seorang warga yang melintas.

Sambil merapikan ranting-ranting pohon yang mengganggu jalan, warga juga masih khawatir karena takut pohon tumbang itu mengenai kabel listrik. 

"Kami imbau berhati-hati dengan keadaan hujan seperti ini, kita koordinasi dengan PLN memastikan jaringan listrik di lokasi aman," imbau seorang Petugas dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Kotim.

Saat ini, tim evakuasi telah menuju lokasi untuk membersihkan batang pohon yang membentang dan menimpa mobil itu.

"Kami sudah menyampaikan laporan pohon tumbang itu ke petugas yang piket, mereka secepatnya menindaklanjuti untuk mengevakuasi pohon tersebut," tandasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner