Kabar Jateng

Pj Gubernur Jateng Pastikan Stok Bahan Pokok Aman Jelang Nataru

Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana sebut ketersediaan bahan pokok, Bahan Bakar mlMinyak (BBM), dan listrik saat libur Natal dan Tahun Baru (Nataru), dipastik

Featured-Image
Pj Gunernur Jateng datangi peresmian kios Pandawara Kita di Pasar Kanjengan Kota Semarang, Rabu (15/11). (Foto: Dedy Irawan)

bakabar.com, SEMARANG - Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana sebut ketersediaan bahan pokok, Bahan Bakar Minyak (BBM), dan listrik saat libur Natal dan Tahun Baru (Nataru), dipastikan aman.

Nana menyebut ketersediaan bahan primer tersebut aman hingga perhelatan Pemilu 2024 mendatang.

“Semua sudah kami rapatkan, selama pelaksanaan Nataru dan Pemilu, ketersediaan tercukupi,” kata Nana usai Rakor Lintas Sektoral dalam rangka Kesiapan Pengamanan Nataru, Senin (18/12).

Baca Juga: Jelang Nataru Pemprov Jateng Tekan Harga Cabai

Upaya untuk menahan laju inflasi, Nana meminta Tim Pengendali Inflasi Daerah dan Satgas Pangan diminta tetap memantau pergerakan pasar. Hal tersebut untuk memastikan agar pasokan ke masyarakat dan pasar tidak terkendala.

Nana menyebut kondisi inflasi di Jateng dalam beberapa hari terakhir sedikit meningkat. Peningkatan tersebut disebabkan naiknya beberapa komoditas pangan seperti halnya harga cabai yang naik di pasaran.

“Kenaikan harga cabai perlu diantisipasi. Saya minta bersama-sama dengan Forkopimda untuk menjaga stabilitas harga dan pasokan, apalagi mendekati Natal dan Tahun Baru,” ucapnya.

Baca Juga: Sambut Nataru, Jateng Waspada Ancaman Kejahatan!

Kenaikan harga sejumlah komoditas tersebut, Nana meminta untuk segera diambil tindakan tegas. Sebab, Jateng sendiri termasuk daerah yang surplus padi dan cabai.

“Kami sudah koordinasi dengan Bulog untuk antisipasi ini. Saya juga minta memperpendek rantai distribusi produsen ke konsumen, jangan sampai ada penimbunan,” imbuhnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner