Tak Berkategori

PHRI Kalsel Minta Prioritas Vaksinasi Covid-19

apahabar.com, BANJARBARU – Guna memperbaiki bisnis di Banua, Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kalsel meminta…

Featured-Image
Ilustrasi hotel. Foto-iStockphoto

bakabar.com, BANJARBARU – Guna memperbaiki bisnis di Banua, Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kalsel meminta kepada pemerintah agar mereka menjadi prioritas vaksinasi Covid-19.

Permintaan itu berdasar pada keadaan di lapangan. Sepanjang virus corona mewabah, bisnis hotel dan restoran di Kalsel benar-benar terpuruk. Ini dikarenakan tamu mereka turun drastis dibandingkan masa-masa sebelum pagebluk Covid-19.

“Tenaga hotel kan berhubungan langsung dengan para tamu, jika mereka terpapar, maka berakibat pada penginap,” ucap Ketua BPD PHRI Kalsel, Rosally Gunawan pada bakabar.com via whatsapp, Sabtu (3/4).

Rosally menyebut pemerintah harus memikirkan hal tersebut, sebab hotel dan restoran merupakan sektor yang paling terdampak di tengah pandemi Covid-19.

“Tentunya ini berakibat banyaknya karyawan yang dirumahkan,” timpalnya.

Dirincinya, akibat pagebluk Covid-19 2020 lalu, ada 10 hotel berbintang yang tutup dan sekitar 1.400 karyawan yang dirumahkan.

“Sampai sekarang pun beberapa hotel masih merumahkan karyawannya, karena pendapatan menurun akibat belum meredanya wabah,” katanya.

Rosally bilang, sesuai dengan keinginan pemerintah pusat bahwa ekonomi di bidang pariwisata harus segera pulih dan kembali berkembang, maka digencarkan program vaksinasi.

“Kami sangat membutuhkan vaksinasi, agar tenaga kerja maupun konsumen dapat terlindungi,” ujarnya.

Terpisah, Dinas Kesehatan Kalsel melalui Kadinkes Banjarmasin, Machli Riyadi mengatakan, akan memenuhi permintaan vaksinasi PHRI tapi pada tahap berikutnya.

“Tapi pada periode berikutnya, karena sasaran saat ini adalah lansia dan pekerja publik. Urutannya sangat banyak,” terangnya.

Dia meminta agar BPC PHRI Banjarmasin bersabar, karena dipastikan akan mendapatkan jadwal vaksinasi. “Sudah kami jadwalkan,” tuntas dia.



Komentar
Banner
Banner