liga inggris

Pep Guardiola Masih Anggap Arsenal Pemuncak Klasemen Liga Inggris

Manchester City berhasil mengkudeta Arsenal dari pucuk klasemen Liga Inggris, setelah menang 3-1 pada laga Kamis (16/2) dini hari WIB.

Featured-Image
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola masih yakin Arsenal berada di puncak klasemen setelah timnya menang 3-1. (Foto: dok. mancity)

bakabar.com, JAKARTA - Manchester City berhasil mengkudeta Arsenal dari pucuk klasemen Liga Inggris, setelah menang 3-1 pada laga Kamis (16/2) dini hari WIB.

Meski bermain di kandang The Gunners, Emirates Stadium, City tidak menyia-nyiakan kesempatan untuk menyalip posisi Arsenal dari puncak klasemen, setelah mereka kehilangan poin kala ditahan imbang 1-1 oleh Brentford.

“Jika kami datang ke sini beberapa minggu lalu mungkin tertinggal sekitar delapam atau sembilan poin. Kalah di sini sudah hampir pasti berakhir. Tapi sekarang karena fakta mereka kehilangan poin [imbang oleh Brentford], kami datang kes sini untuk kesempatan yang dekat, kami memenangkan pertandingan, kami ada di sana,” kata pelatih Machester City, Pep Guardiola setelah laga.

Namun, meski berhasil menang dan kembali ke posisi teratas, juara bertahan Liga Inggris itu belum mau sesumbar. Menurut Guardiola, jalan perburuan gelar masih panjang. Apalagi Arsenal memiliki tabungan satu pertandingan lebih banyak.

Baca Juga: Arsenal Kalah 1-3 dari Manchester City, Arteta: Perburuan Gelar Masih Ada

“Mereka telah memainkan satu pertandingan lebih sedikit, jadi saya menganggap mereka berada di puncak klasemen. Masih banyak pertandingan yang harus dimainkan, Liga Champions akan datang, Liga Eropa akan datang. Banyak, banyak kesulitan untuk semua orang,” lanjut Guardiola.

Manchester City dan Arsenal masih memiliki lebih dari 10 pertandingan Liga Inggris untuk menentukan siapa yang keluar sebagai pemenang. Hal itu juga disepakati oleh Guardiola.

“Liga ini akan ditentukan delapan atau 10 pertandingan terakhir. Masih ada 15 pertandingan lagi. Banyak pertandingan dan melelahkan bagi para pemain,” kata mantan rekan Mikel Arteta itu.

City masih harus melawan Arsenal di kandang sendiri, Etihad Stadium pada 27 April mendatang, dan saat itulah Guradiola meyakini persaingan antara anak asuh miliknya dan anak asuh Mikel Arteta terlibat persaingan yang semakin memanas.

Editor


Komentar
Banner
Banner