Nasional

Pencuri Kotak Amal di Palangka Raya Viral, Korban Belum Buat Laporan

apahabar.com, PALANGKA RAYA - Aksi pencurian kotak amal milik Yayasan Yatim Piatu terjadi di Komplek Pertokoan Pasar Besar Jalan Sumatra, Kota Palangka Raya vir

Featured-Image
Pelaku pencurian kotak amal di depan sebuah toko di Pasar Besar Palangka Raya. Foto-Tangkapan Layar

bakabar.com, PALANGKA RAYA - Aksi pencurian kotak amal milik Yayasan Yatim Piatu terjadi di Komplek Pertokoan Pasar Besar Jalan Sumatra, Kota Palangka Raya. Aksi nekat tersebut viral di media sosial.

Dalam rekaman CCTV, pelaku terlihat melancarkan aksinya seorang diri menggunakan helm dan jas hujan saat pemilik toko sedang lengah.

Tak membutuhkan waktu lama, pelaku dengan cepat memasukkan kotak amal milik Yayasan Anak Yatim yang berisikan uang pecahan ratusan ribu ke dalam jas hujan yang dikenakannya. Dia kemudian langsung membawa kotak amal tersebut pergi dari toko.

Baca Juga: Cerita Direktur RS di Kandangan yang Pernah Laporkan Dokter Gadungan Susanto ke Polisi

Edi, pemilik toko menuturkan peristiwa pencurian kotak amal ini baru diketahui saat ia hendak menutup toko miliknya sambil membereskan barang dagangannya pada Senin (18/9) setelah Magrib.

"Kejadiannya kemarin sore setelah Magrib. Saya sadar kotak amal ini hilang pas mau tutup toko. Biasanya kalau sudah mau tutup, kotak amal itu kita taruh di dalam. Karena kotak amal ini hilang langsung kami lihat di rekaman CCTV, ternyata ada orang yang mengambil" ujarnya, Rabu (20/9).

Baca Juga: Jual Solar Perusahaan, Pria Banjarbaru Diamankan Polsek Angsana Tanah Bumbu

Dari rekaman CCTV yang dilihatnya, sulit mengenali apakah pelaku pencurian kotak amal ini laki-laki atau perempuan.

"Kalau melihat dari cirinya, pelaku menggunakan celana panjang yang gober, untuk kotak amal yang dicurinya ini milik Yayasan Yatim Piatu yang berada di Jalan G. Obos Palangka Raya yang isinya ratusan ribu rupiah" terangnya.

Setelah melihat aksi pelaku pencurian kotak amal ini, pemilik toko kemudian memposting video rekaman CCTV ini ke media sosial dengan harapan pelaku mengembalikan kotak amal yang dicurinya ini.

Hingga berita ini dipublikasikan, belum ada laporan ke polisi terkait kasus pencurian kotak amal ini.

Editor


Komentar
Banner
Banner