Pemkab Kapuas

Pemkab Kapuas Gelar Pasukan dan Peralatan Kesiapsiagaan Tanggulangi Karhutla

Pemkab Kapuas, Kalteng melaksanakan apel gabungan gelar pasukan dan peralatan dalam rangka kesiapsiagaan dan penanggulangan bencana kebakaran hutan dan lahan

Featured-Image
Plt Bupati Kapuas HM Nafiah Ibnor saat mengecek kesiapan pasukan dalam penanganan karhutla. Foto-apahabar.com/Irfansyah

bakabar.com, KUALA KAPUAS - Pemkab Kapuas, Kalteng melaksanakan apel gabungan gelar pasukan dan peralatan dalam rangka kesiapsiagaan dan penanggulangan bencana kebakaran hutan dan lahan (karhutla), Kamis (15/6/2023).

Apel gelar pasukan dan peralatan yang dipusatkan di Stadion Panunjung Tarung Kuala Kapuas dipimpin langsung Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Kapuas HM Nafiah Ibnor.

Dalam sambutannya Plt Bupati Kapuas Nafiah Ibnor, mengatakan dalam pencegahan kebakaran hutan dan lahan perlu adanya langkah kongkrit dari semua stakeholder yang terlibat.

"Baik pemerintah, TNI/Polri, swasta dan masyarakat guna mengantisipasi terjadi karhutla di wilayah Kabupaten Kapuas," katanya.

Adapun langkah kongkrit tersebut adalah dengan melakukan upaya pencegahan/preemtif melalui penyuluhan-penyuluhan dan sosialisasi kepada masyarakat untuk tidak melakukan pembakaran hutan dan lahan.

"Dengan mengerahkan seluruh kekuatan yang ada ditingkat kecamatan dan desa. Lakukan patroli secara rutin dan terjadwal ke daerah-daerah rawan terjadinya karhutla," ujar Nafiah.

Dirinya menambahkan bahwa evaluasi dan inventarisasi terhadap seluruh kekuatan personel perlu dilakukan serta mengecek dan mempersiapkan kembali seluruh sarana prasarana pendukung yang ada.

"Baik sarana mobilisasi maupun sarana operasi seperti mesin-mesin dan perlengkapannya serta menginventarisasi sumber-sumber air yang ada," tutur Nafiah Ibnor.

Sementara Kepala Pelaksana BPBD Kapuas Panahatan Sinaga, mengatakan tujuan apel gelar pasukan dan peralatan ini untuk mengecek kemampuan Kabupaten Kapuas dalam menghadapi bencana karhutla.

"Hari ini kita bersernergi seluruh OPD, instansi terkait, relawan dan pihak swasta, TNI/Polri bersatu padu dan siap untuk menghadapi bencana karthutla," pungkas Panahatan. 

Editor


Komentar
Banner
Banner