Tak Berkategori

Patroli Tahun Baru, Nihil Pelanggaran di Banjarbaru

apahabar.com, BANJARBARU – Masyarakat di Banjarbaru sepertinya benar-benar mengikuti anjuran pemerintah saat perayaan malam tahun baru…

Featured-Image
Wali Kota Banjarbaru Wartono dalam patroli skala besar yang dilakukan tim gabungan Pemkot, Polres dan Kodim Banjarbaru. apahabar.com/Fida

bakabar.com, BANJARBARU – Masyarakat di Banjarbaru sepertinya benar-benar mengikuti anjuran pemerintah saat perayaan malam tahun baru 2022.

Itu dibuktikan dengan tidak adanya temuan pelanggaran oleh personel gabungan dalam patroli cipta kondisi skala besar, Sabtu (31/12) sekira 23.30 atau menjelang pergantian tahun.

Pantauan bakabar.com, personel gabungan yang terdiri dari Forkopimda Banjarbaru, Polres, TNI, Satpol PP, dan Dinas Perhubungan menyusuri sejumlah lokasi.

Rekayasa jalan tampak sudah diberlakukan, sejumlah titik jalan ditutup dengan personel siaga mengamankan.

Dimulai dari Mapolres Banjarbaru, patroli menyisir lokasi di Jalan Ahmad Yani arah lampu merah Brimob, lalu ke Jalan Trikora.

Dalam penyisiran itu, tidak didapati kerumunan massa, dan mayoritas toko pun tutup.

Perjalanan dilanjutkan ke jalan RO Ulin, hingga kembali lagi ke Jalan A. Yani, kemudian berputar ke Jalan Putri Junjung Buih dan ke Jalan depan PLN UIW Kalselteng.

Tak didapati pelanggaran, patroli diteruskan ke arah Lapangan Murjani hingga Bundaran STM. Tampak beberapa cafe masih buka namun sepi pengunjung.

Penyisiran terakhir di Bundaran Simpang Empat Banjarbaru sebelum akhirnya kembali ke titik start di Mapolres Banjarbaru.

Hingga lokasi terakhir, tidak didapati pelanggaran.

Wakil Wali Kota Banjarbaru Wartono menyampaikan bahwa patroli malam ini sebagai antisipasi kerawanan menjelang malam tahun baru di wilayah hukum Kota Banjarbaru.

“Upaya ini dilaksanakan sebagai langkah konkret guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat serta menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di pengujung 2021,” katanya.

Sejumlah titik-titik kerumunan seperti di kawasan Murjani, Bundaran Simpang Empat dan kawasan rawan keramaian lainnya sudah diantisipasi melalui imbauan.

Kapolres Banjarbaru AKBP Nur Khamid menyampaikan total 400 personel disiagakan di setiap titik persimpangan atau rute-rute yang ada di Banjarbaru.

“Patroli malam ini untuk mengecek langsung di lapangan sesuai perintah kapolri dan kapolda untuk memastikan di malam tahun baru ini tidak terjadi kerumunan,” jelasnya.

Jangan sampai, lanjutnya, di tahun baru ini muncul kluster baru Covid-19 di tengah ancaman varian baru Omicron.

“Karena itu kita melakukan patroli dengan skala besar agar prokes berjalan dengan baik,” tuntasnya.

Komentar
Banner
Banner