Info Kesehatan

Pasien Membludak, Ini Pandangan Medis soal Pengobatan Ibu Ida Dayak

Sosok Ida Dayak tengah viral di media sosial lantaran disebut bisa menyembuhkan berbagai penyakit, utamanya yang berkaitan dengan tulang.

Featured-Image
Sosok Ibu Ida Dayak yang tengah viral karena metode pengobatan alternatifnya. Foto: Tribun.

bakabar.com, JAKARTA - Sosok Ida Dayak tengah viral di media sosial lantaran disebut bisa menyembuhkan berbagai penyakit, utamanya yang berkaitan dengan tulang. Tak mengherankan, pasiennya pun membludak, terlebih ia juga tak mematok tarif pada pasien yang membutuhkan jasanya.

Ida Dayak disebut menggunakan minyak berlabel Dayak yang dioleskan pada bagian tubuh pasien yang bermasalah. Minyak ini diyakini berkhasiat dan ampuh menyembuhkan penyakit.

Namun benarkah penyakit terutama yang berkaitan dengan tulang dapat pulih hanya dioles minyak tertentu?

Melansir CNN (5/4), dokter spesialis ortopedi dan traumatologi di Rumah Sakit Asih Karawaci, Adib Khumaidi menyebut dalam ilmu medis ada satu pola dasar yang digunakan untuk merawat pasien dengan trauma tulang. Sebelum melakukan pengobatan, pemeriksaan fisik harus dilakukan untuk mengetahui jenis cedera yang dialami pasien.

"Mulai dari pemeriksaan fisik, kemudian dilanjut dengan anamnesa atau pemeriksaan penunjang, baru dilakukan diagnosa dan penatalaksanaan," kata Adib.

Dalam ilmu kedokteran memang harus ada dasar yang didapat dari pemeriksaan. Hal ini agar dokter bisa mengambil tindakan yang tepat.

Sementara ilmu-ilmu lain di luar kedokteran bisa disebut dengan pengobatan tradisional komplementer. Rata-rata memang tak memerlukan pemeriksaan menyeluruh dalam menangani pasiennya. Termasuk cara pengobatan yang dilakukan oleh Ida Dayak.

Oleh karena itu, Adib menyebut tak bisa serta merta mengatakan hal yang dilakukan Ida sebagai hal yang salah atau benar secara medis. Sebab, dasar yang dipakai untuk pengobatanya pun sudah sangat berbeda.

"Kita menganggap dalam konteks ini, kita mengapresiasi sebagai landasan sosiologis terkait pengobatan yang dilakukan Ibu Ida. Tapi secara kedokteran ini tidak ada kaitannya," kata dia.

Terkait apakah pasien yang ditangani Ida ini benar-benar sembuh dari penyakitnya, Adib juga tak bisa memastikan lebih lanjut. Menurutnya, hal ini harus dilakukan dengan pemeriksaan menyeluruh.

Dia perlu bertemu dengan para pasien tersebut untuk melihat kondisi tubuhnya setelah dinyatakan sembuh melalui pengobatan Ida Dayak.

"Saya juga harus cek apakah setelah dirontgen ada perbaikan. Karena di ilmu ortopedi ada kita perbaikan secara anatomis dan perbaikan secara fungsi, semuanya harus benar-benar dicek," kata dia.

Editor


Komentar
Banner
Banner