Kalsel

Pascabanjir, Terminal Km 6 Banjarmasin Kembali Beroperasi

apahabar.com, BANJARMASIN – Operasional Terminal tipe B, Jalan Pramuka Kota Banjarmasin dilaporkan kembali berjalan setelah terendam…

Featured-Image
Terminal kilometer 6 Banjarmasin kembali beroperasi. Foto-istimewa

bakabar.com, BANJARMASIN – Operasional Terminal tipe B, Jalan Pramuka Kota Banjarmasin dilaporkan kembali berjalan setelah terendam musibah banjir dan air pasang.

Terminal ini mulai beroperasi sejak Kamis lalu (28/1).

"Sudah beberapa hari yang lalu, mulai masuk lagi taxi kita," ujar Kepala UPTD Terminal Tipe B Dinas Perhubungan (Dishub) Kalsel, Rusma Khazairin, Senin (1/2/2021).

Rusma menerangkan angkutan Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP) tidak mengalami kendala meski beberapa ruas jalan ada gangguan.

Ini mengingat terdapat ruas jalan alternatif untuk menuju daerah Hulu Sungai dan Kotabaru.

"Waktu menuju ke tempat tujuan aja yang sedikit bertambah," ucapnya.

Namun pihaknya tidak mengetahui detail grafik tingkat pengunjung dan penumpang yang menggunakan jasa AKDP.

Kemungkinan data tersebut akan diupdate pekan depan.

"Tapi dilihat masih berangsur normal karena mereka tau Terminal sudah tidak banjir lagi," pungkasnya.

Disisi lain, ia menerangkan bahwa pengungsi korban banjir sudah pulang ke rumah masing masing pada Sabtu lalu (30/1).

Ini perintah langsung dari Kecamatan Banjarmasin Timur dan Kelurahan Pemurus Luar.

"Dua hari yang lalu itu mereka masa transisi saja membersihan rumah, setelahnya baru mereka pulang," imbuhnya.



Komentar
Banner
Banner