Nasional

Pasca-Puting Beliung di Jejangkit Batola, Bantuan Terus Mengalir

Bantuan kepada korban puting beliung di Kecamatan Jejangkit, Barito Kuala (Batola) masih terus mengalir.

Featured-Image
Pembina Yayasan Bunga Karamunting Batola, Hj Noormiliyani AS, menyerahkan bantuan kepada warga korban puting beliung di Kecamatan Jejangkit. Foto: Istimewa/

bakabar.com, MARABAHAN - Bantuan kepada korban puting beliung di Kecamatan Jejangkit, Barito Kuala (Batola) masih terus mengalir.

Salah satunya melalui Yayasan Bunga Karamunting Batola. Adapun bantuan langsung diserahkan Hj Noormiliyani AS selaku pembina yayasan bersama anggota DPRD Kalsel, Siti Noortita Ayu Febria Roosani, Jumat (27/10).

"Sebelumnya kami sudah mengontak BPBD Kalsel dan Batola perihal data maupun bantuan yang sudah disalurkan. Alhamdulillah beberapa bantuan sudah disalurkan," papar Noormiliyani.

"Namun demikian, kami tetap datang sebagai bentuk kepedulian sosial kepada warga Jejangkit. Saya tidak memiliki maksud apapun," sambungnya.

Adapun bantuan yang didistribusikan berupa uang sebesar Rp20 juta, 400 lembar sarung, 150 lembar jilbab, 60 dus mi instan, 50 dus air mineral, 120 kaleng sarden, dan 1.000 roti.

"Harus diakui bahwa kami punya hubungan emosional dengan Jejangkit, baik saya maupun bapak (mendiang H Hasanuddin Murad)," jelas Noormiliyani.

"Bahkan ketika saya ditetapkan KPU menjadi Bupati Batola beberapa waktu lalu, daerah pertama yang didatangi adalah Jejangkit Muara. Makanya saya langsung tercetus niat membantu, meski yang dibagikan tidak banyak," sambungnya.

Baca Juga: Respons Pemkab Batola Tangani Korban Puting Beliung di Jejangkit

Baca Juga: Jejangkit Batola Diamuk Puting Beliung, Puluhan Rumah Rusak

Sementara Siti Noortita berjanji akan mengupayakan perbaikan rumah warga dalam kapasitas sebagai anggota DPRD Kalsel.

"Saya akan koordinasi dengan BPBD Kalsel, terkait program-program perbaikan rumah. Kebetulan BPBD merupakan salah satu mitra kami di Komisi I," jelasnya.

"Kami berharap masyarakat tetap tabah, karena bencana yang telah terjadi bukan kehendak manusia," pungkas Wakil Ketua Komisi I DPRD Kalsel ini.

Sebelumnya bantuan juga telah disalurkan gabungan relawan di Batola, Pemkab Batola, Dinas Sosial dan BPBD Kalsel, serta PT Putra Bangun Bersama dan PT Palmina, Kamis (26/10).

Diketahui musibah puting beliung di Jejangkit terjadi sekitar pukul 15.30 Wita, Rabu (25/10). Tercatat tidak kurang 123 bangunan terdampak dan sebagian besar tempat tinggal.

Kerusakan terparah terjadi di Desa Jejangkit Pasar dengan 81 rumah, baik level ringan, sedang, hingga parah. Adapun bagian yang rusak didominasi atap.

Kemudian kerusakan 38 rumah dan 2 fasilitas umum ditemukan di Desa Jejangkit Muara, 7 di antaranya rusak parah. Ditambah masing-masing 1 bangunan di Desa Jejangkit Barat dan Jejangkit Timur.

Editor
Komentar
Banner
Banner