Kalteng

Partai Golkar Kapuas Gelar Vaksinasi Massal

apahabar.com, KUALA KAPUAS – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Golkar Kabupaten Kapuas, Kalteng, menggelar vaksinasi massal…

Featured-Image
Vaksinasi Covid-19 secara massal yang berlangsung di Kantor DPD Partai Golkar Kabupaten Kapuas, Kalteng. Foto-apahabar.com/Irfansyah

bakabar.com, KUALA KAPUAS – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Golkar Kabupaten Kapuas, Kalteng, menggelar vaksinasi massal Covid-19, Rabu (22/9).

Kegiatan vaksinasi yang berlangsung di markas Kantor DPD Partai Golkar Jalan Melati Kuala Kapuas tersebut menargetkan sebanyak 500 orang penerima vaksin baik dosis pertama maupun dosis kedua.

Ketua DPD Partai Golkar Kapuas, Nor Fazariah Kamayanti mengatakan, vaksinasi yang dilaksanakan pihaknya ini merupakan aspirasi dari anggota DPR RI Dapil Kalteng Mukhtarudin.

“Kegiatan vaksinasi ini merupakan aspirasi dari bapak Mukhtarudin anggota DPR RI Dapil Kalteng dari Partai Golkar,” katanya kepada bakabar.com di sela kegiatan vaksinasi.

Kamayanti bilang, sasaran peserta vaksinasi adalah para pelajar dan masyarakat umum dengan target sebanyak 500 orang. Kegiatan vaksinasi bekerjasama dengan Puskesmas Melati dan sejumlah puskesmas lainnya.

“Peserta vaksin hari pelajar dan masyarakat umum. Tapi yang paling banyak sepertinya pelajar karena mereka akan mengikuti pembelajaran tatap muka di sekolah,” ujar Kamayanti.

Mantan anggota DPRD Provinsi Kalteng itu menambahkan, tujuan pelaksanaan vaksinasi ini untuk mendukung program pemerintah dalam rangka percepatan vaksinasi di Indonesia dan Kabupaten Kapuas khususnya.



Komentar
Banner
Banner