Pemko Banjarbaru

Pantau Korban Kebakaran di Cempaka, Wali Kota Banjarbaru Segera Tambah Unit Pemadam

apahabar.com, BANJARBARU – Wali Kota Banjarbaru M Aditya Mufti Ariffin turun langsung ke lokasi kebakaran di Simpang…

Featured-Image
Wali Kota Banjarbaru M Aditya Mufti Ariffin turun langsung meninjau kondisi korban kebakaran di Cempaka Banjarbaru. Foto-Istimewa

bakabar.com, BANJARBARU –Wali Kota Banjarbaru M Aditya Mufti Ariffin turun langsung ke lokasi kebakaran di Simpang Ujung Murung, Kelurahan Sungai Tiung, Kecamatan Cempaka, Banjarbaru, Rabu (2/2/2022) malam.

Di sana, dia menyampaikan duka yang mendalam kepada warga terdampak.

“Saya pribadi turut berduka atas musibah yang terjadi. Semoga warga yang terdampak diberi ketabahan, kekuatan serta keikhlasan,” kata Ovie sapaan akrab Wali Kota Banjarbaru.

Di hadapan warga, Wali Kota juga meminta instansi terkait segera menyalurkan bantuan.

“Tadi saya juga telah meminta pihak kecamatan maupun kelurahan untuk berkoordinasi ke Dinas Sosial agar bantuan bisa segera disalurkan,” sambungnya.

Tak sampai disitu, Ovie juga menaruh perhatian serius atas musibah yang kerap terjadi di wilayah Kecamatan Cempaka seperti banjir dan kebakaran yang baru saja terjadi.

Ia pun berencana untuk segera menambah sekaligus melengkapi fasilitas sarana prasarana penanganan bencana di wilayah Cempaka. Salah satunya dengan menambah unit pemadam kebakaran.

“Selain itu sarana prasarananya juga kita akan lengkapi. Dengan begitu musibah seperti ini bisa diminimalisir,” tuntasnya.

Kapolsek Cempaka, Ipda Subroto Rindang Arie Setyawan, melalui Kasi Humas Aipda Hendra Fahmi menyebut kebakaran itu menyebabkan enam rumah terbakar, empat di antaranya rusak berat.



Komentar
Banner
Banner