bakabar.com, TANJUNG – Bappedalitbang Kabupaten Tabalong kembali menggelar Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) tahun 2023.
Musrenbang kali ini giliran di Kecamatan Muara Harus, Jumat (18/2), di Taman Edukasi Desa Harus.
Pada Musrenbang yang dihadiri Wakil Bupati Tabalong H Mawardi, Kepala Bappedalitbang HM Noor Rifani dan pejabat lainnya, Camat Muara Harus Aditya Pulanugraha, menyampaikan 75 usulan pembangunan.
Puluhan usulan tersebut berasal dari Musrenbang 7 desa di wilayah Kecamatan Muara Harus.
“75 usulan itu terdiri dari 33 usulan Bidang Infrastruktur, 26 Bidang Pelayanan Publik dan16 usulan Pengembangan Ekonomi,” kata Adit.
Adit bilang pihaknya memahami di masa pandemi Covid-19 kondisi keuangan daerah ikut terdampak. Karenanya pihaknya membuat usulan skala super prioritas.
Usulan itu di antaranya Peninggian & pengaspalan penghubung desa Madang-Jirak di RT 05 Madang, karena tergenang air dan banjir bila musim hujan.
Pengaspalan jalan Desa Padangin RT 02,04 dan 05 sepanjang kurang lebih 1 Km dan pengaspalan jalan RT 01-06 sepanjang 2 Km di Desa Tantaringin.
Selain itu, pengaspalan jalan di Desa Harus RT 01-04 sepanjang kurang lebih 1,5 Km, pengaspalan jalan Desa Manduin RT 01-04 sepanjang 2 Km yang saat ini banyak berlobang akibat banjir.
“Kami juga berharap dilakukan pengaspalan jalan di Desa Murung Karangan sepanjang 1,5 Km dan pembuatan jembatan di RT 02 sebagai penunjang jalan alternatif ke Masintan dan Banyu Tajun serta akses ke Makam Syekh Nafis dan perbaikan jembatan RT 04 Desa Mantuil menghubungkan dengan Desa Banyu Tajun,” beber Adit.
Kata Adit, sejumlah usulan desa selain yang super prioritas juga sejalan dengan hasil evaluasi indeks desa membangun, yang mana menjadi bahan pedoman untuk mensupport penilaian desa menjadi salah satu desa yang mandiri di Kabupaten Tabalong.
“Semoga beberapa usulan yang disampaikan dapat diakomodir dan mudahan apa yang dirumuskan hari ini dapat menjadi sinergi gerak bersama kita untuk menuju Kabupaten Tabalong Terdepan,” pungkasnya.
Sementara itu, Wabup Tabalong H Mawardi pada kesempatan itu memberikan sejumlah arahan pembangunan dan upaya peningkatan perekonomian masyarakat di daerah ini.
Di antara yang ditekankan Wabup adalah peningkatan Usaha Kecil Menengah (UKM) dan Industri Kecil Menengah (IKM).
“Tingkatkan IKM dan UKM, kita harus bersaing dengan orang di luar sana. Jangan sampai kita hanya menjadi penonton,” pinta Mawardi.
“Kalau produk kita sudah enak dan dikenal orang pertahankan itu, jangan sampai berubah rasanya,” tandasnya.
Kegiatan tersebut juga dihadiri sejumlah anggota DPRD Tabalong dan para Kades serta Ketua BPD.