Pemkab Tapin

MTQN XXXV Tingkat Provinsi di Tapin, Penonton Berkesempatan Dapat Hadiah Umrah

Dalam rangka memeriahkan dan menyemarakkan acara MTQ Nasional XXXV Tingkat Provinsi Kalsel yang akan digelar di Kabupaten Tapin.

Featured-Image
Panggung utama MTQ Nasional XXXV Tingkat Provinsi Kalsel di Ruang Terbuka Publik Rantau Baru. Foto: bakabar.com/Sandy

bakabar.com, RANTAU - Memeriahkan dan menyemarakkan MTQN XXXV Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan di Tapin, masyarakat juga berkesempatan mendapatkan hadiah paket umrah.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Tapin, H Sufiansyah, sekaligus Ketua Umum Pelaksanaan MTQN XXXV, Senin (29/4).

"Kami mengajak seluruh masyarakat Tapin untuk turut serta dalam lomba-lomba yang dilksanakan selama MTQN XXXV," papar Sufiansyah.

"Masyarakat yang berpartisipasi berpeluang mendapatkan door prize menarik dengan hadiah utama berupa paket umrah," lanjutnya.

Informasi pendaftaran lomba dapat diperoleh di sekretariat panitia. Sedangkan pembagian kupon door prize dimulai 30 April sampai 1 Mei 2024.

"Pemenang hadiah utama diundi dalam acara penutupan MTQN XXXV," jelas Sufiansyah.

"Kami berharap masyarakat dapat menjadi bagian dari perayaan keagungan Al-Qur'an ini, sekaligus mempererat ukhuwah," pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner