Pemkab Tabalong

MTQ Tingkat Kabupaten Tabalong, Banua Lawas Target Pertahankan Gelar Juara Umum

apahabar.com, TANJUNG – Sepuluh hari lagi, Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-47 tingkat Kabupaten Tabalong akan digelar…

Featured-Image
Camat Banua Lawas, H Fariduddin berkoordinasi dengan Sekcam nya, Agustian Rusli, terkait persiapan penyelenggaraan MTQ ke-47 tingkat Kabupaten Tabalong. Foto-Istimewa.

bakabar.com, TANJUNG – Sepuluh hari lagi, Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-47 tingkat Kabupaten Tabalong akan digelar di Kecamatan Banua Lawas.

Sebagai tuan rumah dan juga juara umum tiga tahun berturut-turut, kafilah Banua Lawas menargetkan kembali menjuarai MTQ tersebut.

“Kami menargetkan di samping sukses pelaksanaan juga sukses prestasi. Kita berkeinginan mempertahankan status juara umum yang telah dicapai selama tiga tahun,” kata Camat Banua Lawas, H Fariduddin, baru-baru tadi.

Untuk mewujudkan prestasi tersebut, lanjut Fariduddin, pihaknya mengirimkan 52 kafilah termasuk pelatih dan official.

“Semua kafilah semuanya warga di Banua Lawas,” sebutnya.

Sementara terkait persiapan penyelenggaraannya hampir rampung; seperti pembentukan panitia, tempat-tempat pelaksanaan musabaqah sudah ditentukan, termasuk pemondokan dewan hakim dan para kafilah. Adapun persiapan yang belum, tinggal panggung utama saja.

Untuk pemondokan dewan hakim dan kafilah, panitia menyiapkan 31 rumah yang lokasinya tersebar di Desa Bungin dan Banua Lawas. Jarak terjauh dari panggung utama sekitar 800 meter.

Untuk pelaksanaan musabaqah, selain panggung utama panitia juga telah menentukan tempat lainnya di Masjid Pusaka Banua Lawas, Masjid di Desa Bungin, SDN, SMPN dan SMKN Banua lawas, musala SDN, SMPN dan SMKN Banua Lawas, langgar di Desa Banua Lawas dan Desa Bungin.

“Alhamdulillah hingga saat ini persiapannya hampir rampung, tinggal pembuatan panggung utama saja. Saat vendor mulai melakukan pengerjaannya,” pungkas H Fariduddin.



Komentar
Banner
Banner