bakabar.com, JAKARTA - Royal Enfield Indonesia secara resmi merilis motor baru Hunter 350 dengan dua varian seri Dapper dan Rebel dengan harga Rp100 jutaan.
Bertempat di Cilandak Town Square, Jakarta Selatan, Royal Enfield Indonesia memperkenalkan produk motor terbaru mereka Hunter 350 yang berkonsep roadster dengan nuansa retro yang ditujukan bagi anak-anak muda.
"Kami mendesain motor ini agar dapat digunakan untuk siapa saja, membuatnya kompak, nyaman dan praktis. Ini motor termuda kami, ini motor baru buat kami,” ujar Head Business APAC Markets Royal Enfield, Anuj Dua pada seremoni peluncuran, Selasa (6/12).
Sebelumnya, Royal Enfield Hunter 350 telah lebih dulu diluncurkan di India pada Agustus 2022 lalu. Namun, motor kece ini baru dikeluarkan di Indonesia oleh Royal Enfield sebagai kejutan di akhir tahun.
Baca Juga: Jangan Sepelekan, Alasan Penting Memakai Apparel Lengkap Saat Berkendara
"Indonesia memiliki komunitas motor yang sangat besar. Royal Enfield Hunter 350 ini cocok untuk pengendara sepeda motor yang ingin upgrade dari motor sport biasa ke motor dengan mesin yang lebih besar," tukasnya.
Spesifikasi
Royal Enfield Hunter 350 mengusung mesin berkapasitas 349 cc yang diklaim mampu menghasilkan tenaga sebesar 20,2 dk dan torsi 27 Nm.
Mesin ini sejatinya sama dengan yang tersemat pada model Classic 350 dan Meteor 350.
Namun, Royal Enfield melakukan penyetelan ulang pada sektor pembakaran dan pengapian mesin agar sesuai karakter Hunter 350.
Baca Juga: Dua Produk Buatan Indonesia Topang Penjualan Hyundai Tahun 2022
Dengan bobot 181 kg dan tangki bahan bakar berkapasitas 13 liter, motor ini diklaim bisa melaju hingga kecepatan maksimal 114 km/jam.
Harga
Soal harga, Hunter 350 dibanderol Rp106,4 juta on-the-road (OTR) DKI Jakarta untuk varian Dapper Series, serta Rp108,2 juta untuk varian Rebel Series.
Harga ini menjadikan Hunter 350 diklaim sebagai line-up Royal Enfield termurah dan paling terjangkau untuk masyarakat di Indonesia.