Kalsel

Mitigasi Bencana, Pj Gubernur Kalsel Harap Dukungan Penuh Pemerintah Daerah

apahabar.com, BANJARBARU – Penjabat Gubernur Kalsel, Safrizal meminta dukungan penuh para pemerintah di Banua agar mitigasi…

Featured-Image
Pj Gubernur Kalsel, Safrizal. Foto-Humas Pemprov Kalsel

bakabar.com, BANJARBARU – Penjabat Gubernur Kalsel, Safrizal meminta dukungan penuh para pemerintah di Banua agar mitigasi bencana dapat terealisasi.

Safrizal merasa kurang puas jika di masa jabatannya belum bisa menyelesaikan mitigasi bencana di Kalsel, termasuk di Kabupaten HST.

“Saya berharap, sebelum saya menyelesaikan tugas sebagai Pj Gubernur, saya dapat menyelesaikan salah satu tugas utamanya, yaitu mitigasi bencana,” ujarnya.

Dalam pemulihan pascabanjir nanti, katanya Pemerintah HST juga harus siap, terutama dalam pengadaan lahan bagi masyarakat yang nantinya direlokasi.

Dirinya juga mengingatkan akan pentingnya penerapan protokol kesehatan dalam setiap aktivitas, terlebih di Bulan Ramadan.

“Saya memohon dukungan dari para alim ulama, tokoh masyarakat, remaja masjid, agar dapat membantu pemerintah dalam mengingatkan masyarakat untuk mengutamakan prokes Covid-19,” imbuhnya.

Sementara Bupati HST, Aulia Oktafiandi menyampaikan terimakasih atas dukungan Pemprov Kalsel dalam pembangunan di HST, terutama pemulihan pascabanjir.



Komentar
Banner
Banner