bakabar.com, JAKARTA - Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) bakal mengunjungi Kejaksaan Agung (Kejagung) bersamaan dengan agenda pemeriksaan Menko bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto.
Kapuspenkum Kejagung, Ketut Sumedana menerangkan Menkominfo Budi Arie bakal tiba sekitar pukul 12.00 WIB.
"Menurut jadwal yang saya terima dari protokol begitu (kunjungan) pukul 12.00 WIB," kata Ketut di Jakarta, Senin (24/7).
Baca Juga: Menko Perekonomian Airlangga Hartarto Penuhi Panggilan Kejagung!
Namun ia belum membeberkan agenda kunjungan Menkominfo yang berbarengan dengan pemeriksaan Airlangga Hartarto di Kejagung.
"Silaturahmi saja," kata Ketut.
Sebelumnya Pemerintah akan meneruskan dan mempercepat proyek Base Transceiver System (BTS) melalui Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi yang baru dilantik untuk jabatan barunya itu.
Baca Juga: DPR Ultimatum Menkominfo Baru: Percepat Bangun Infrastruktur Digital!
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menugaskan Budi Arie Setiadi, untuk menuntaskan proyek pembangunan menara Base Transceiver System (BTS) sesuai rencana pemerintah, meskipun aparat penegak hukum sedang mengusut kasus dugaan korupsi dalam proyek itu.
“Saya ingin yang pertama di Kementerian Komunikasi dan Informatika, penyelesaian BTS diutamakan, penyelesaian hukum silakan berjalan, kita hormati, tetapi penyelesaian BTS juga harus berjalan,” kata Presiden Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Senin (17/7).