bakabar.com,BANJARMASIN - Sudah mengaspal sejak tahun 2021 di Indoneisa, Mobil Hyundai Creta Prime yang diklaim telah dilengkapi beragam fitur canggih untuk keamanan dan kenyamanan berkendara.
Untuk memastikan kenyamanan yang diklaim, Hyundai megajak Jurnails di Banjarmasin untuk menjajal mobil SUV unggulannya melalui Dealer Hyundai Motor Kalimantan Selatan, di Jalan A Yani, KM 6 Banjarmasin.
"Model ini sudah terhubung dengan kita dengan aplikasi Bluelink.
Di manapun, pemiliknya bisa ngecek, kondisi mobil, hingga tekanan angin ban," kata Sales Manager Hyundai Motor Kalimantan Selatan, Alfian, sebelum test drive, Selasa (11/4/2024).
Dia juga mengatakan teknologi Bluelink dapat hidupkan mesin dan kontrol pendingin melalui sekali sentuhan.
"Kadang saat memulai perjalanan ada yang mesti nunggu ac nya dingin. Nah mobil ini sudah bisa lewat kontrol di Bluelink," sambungnya.
Perjalanan pun dimuali, saat dikendarai mobil ini nyaman. Mobil dengan dapur pacu empat silinder dengan tenaga 113 hp dan torsi maksimum 144 Nm ini cukup andal memecah kepadatan kota Banjarmasin.
Sejulah fitur pembantu seperti saat hendak berbelok dan memberi tanda lampu sein, akan ada bunyi peringatan bila ada kendaraan lain dari sisi kiri atau kanan kendaraan.
Alfian juga menjelaskan jika Hyundai Creta Prime juga dibekali dengan fitur mode berkendara ECO, Comfort, Smart dan Sport untuk beragam keinginan karakter berkendara.
"Dan mobil ini dilengkapi pula fitur keselamatan Hyundai SmartSense,"
Hyundai SmartSense di Hyundai Creta ini merupakan serangkaian fitur yang berfungsi mencegah terjadinya kecelakaan.
Hyundai SmartSense di Hyundai Creta terdiri dari Forward Collision-avoidance Assist (FCA), Lane Following Assist (LFA), Lane Keeping Assist (LKA), Blind-spot Collision-avoidance Assist (BCA), Rear Cross-traffic Collision-avoidance Assist (RCCA), Rear View Monitor (RVM), Driver Attention Warning (DAW), dan Hill-start Assist Control (HCA).
Namun, isi fitur Hyundai SmartSense di Hyundai Creta ini berbeda-beda di setiap tipe atau varian.
Di Kalsel, mobil tipe ini dijual dari harga Rp 200 - 400 jutaan.