bakabar.com, JAKARTA - Tak henti menebar sensasi, PDI Perjuangan mencantumkan nama Ridwan Kamil sebagai salah satu kandidat bakal calon wakil presiden (bacawapres) pendamping Ganjar Pranowo di Pemilu 2024.
Pengamat Politik dari Universitas Al-Azhar Indonesia, Ujang Komarudin mengatakan kans Ridwan Kamil sebagai cawapres Ganjar amat kecil karena dapat mengancam posisinya di partai Golkar.
"Ridwan Kamil sebagai kader Golkar bisa dipecat (jika jadi cawapres Ganjar) bahkan bermusuhan dengan Ketua Umum Golkar Airlangga," ujar Ujang pada tim bakabar.com, Jumat (30/6).
Baca Juga: Tunggu Janji Ridwan Kamil, Pemkot Depok Mau Bangun Alun-Alun Baru
Adapun jika memang Ridwan Kamil benar bakal bersanding dengan Ganjar, keputusan tersebut tidak akan disukai oleh PPP yang telah menyodorkan nama Sandiaga Uno sebagai bacawapres.
"Pihak PPP juga pasti akan keberatan dan tidak disukai karena sudah menggunting dalam lipatan soal cawapres. Jadi sulit saja Ridwan Kamil jadi cawapresnya Ganjar. Kalkulasinya tidak akan masuk," tukasnya.
"Dari Golkarnya pasti tidak didukung, dari PPPnya juga akan dibendung," lanjutnya.
Baca Juga: Elektabilitas Tinggi di Survei, Ridwan Kamil Taat Keputusan Golkar
Diketahui, PDIP telah memberikan daftar nama bacawapres yang berpotensi menjadi pendamping Ganjar di pesta politik mendatang.
Nama-nama seperti Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD, serta Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno hingga Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Terbaru, Sekretaris Jendral PDIP, Hasto Kristiyanto memberikan pantun sembari memuji kinerja Ridwan Kamil atau biasa disapa Kang Emil pada acara peletakan batu pertama pembangunan momumen patung Soekarno di Bandung, Jawa Barat, Rabu silam.
"Kang Emil memang kaya prestasi. Memajukan Jabar penuh daya seni. Pemilu akan digelar beberapa bulan lagi. Bacawapres Pak Ganjar ternyata ada di sini," tuturnya.