Pemkab Tanah Bumbu

Melalui JOTA dan JOTI, Rooswandi: Pererat Persaudaraan dan Tingkatkan Kepedulian Sosial

apahabar.com, BATULICIN – Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Kabupaten Tanah Bumbu mengikuti Jamboree On The Air…

Featured-Image
Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Kabupaten Tanah Bumbu mengikuti Jamboree On The Air (JOTA) Nasional ke-83 dan Jamboree On The Internet (JOTI) Nasional ke-41. Foto: Istimewa

bakabar.com, BATULICIN – Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Kabupaten Tanah Bumbu mengikuti Jamboree On The Air (JOTA) Nasional ke-83 dan Jamboree On The Internet (JOTI) Nasional ke-41.

Kegiatan dibuka oleh Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Tanah Bumbu, Rooswandi Salem, di Sekretariat Kwarcab Tanah Bumbu Kapet, Kecamatan Simpang Empat, Jumat (16/10).

“Terima kasih dan penghargaan yang tinggi kami sampaikan kepada semua pihak atas dukungan dan kerja samanya dalam kegiatan perkemahan JOTA-JOTI Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Tanah Bumbu Tahun 2020,” ungkap Rooswandi Salem.

Rooswandi berharap kegiatan perkemahan JOTA-JOTI tidak hanya menjadi rutinitas, namun juga bisa mempererat rasa persaudaraan, meningkatkan kepedulian sosial, disiplin, dan etika anggota gerakan pramuka sebagai calon pemimpin masa depan bangsa Indonesia.

“Karena pada era perkembangan teknologi informasi sekarang ini, membawa sebuah perubahan pola-pola perilaku di dalam masyarakat umumnya, mengalami pergeseran baik budaya, etika dan norma yang ada saat ini,” jelas Rooswandi yang juga merupakan Sekretaris Daerah Tanah Bumbu.

Untuk itu, kata Rooswandi, melalui kegiatan perkemahan JOTA-JOTI tersebut, selain untuk mengarahkan anggota gerakan pramuka agar lebih tahu dan mengerti dalam memaksimalkan pemanfaatan teknologi informasi, untuk hal-hal yang positif dan sebagai sarana komunikasi yang efektif dan efisien.

Pihaknya juga ingin membangun manusia yang memiliki karakter, serta membangun bangsa yang memiliki watak yang kuat.

Terutama dalam membentuk setiap pramuka agar memiliki kepribadian yang beriman, bertaqwa, berakhlak mulia, berjiwa patriot, taat hukum, disiplin, menjunjung tinggi nilai-nilai luhur bangsa dalam menjaga dan membangun NKRI, mengamalkan Pancasila, serta melestarikan lingkungan hidup.

Rooswandi juga berpesan kepada anggota gerakan pramuka agar mengikuti kegiatan perkemahan dengan penuh semangat kegembiraan dan keceriaan.

“Dengan hati yang gembira, insyaallah adik-adik dapat menikmati kegiatan Perkemahan JOTA-JOTI ini, guna meningkatkan pengetahuan adik-adik gerakan pramuka, tentang perkembangan teknologi informasi,” tandasnya.

Komentar
Banner
Banner