OTOMOTIF

Mazda Indonesia Menjadi Official Car di Ajang Jakarta Fashion Week

Mazda Indonesia menjadi official partner ajang Jakarta Fashion Week (JFW) 2023. Nantinya Mazda akan berkolaborasi dengan Fashion Designer ternama pada ajang JFW

Featured-Image
Mazda menjadi ffficial car Jakarta Fashion Week 2023. (Foto: dok. apahabar.com/Adit)

bakabar.com, JAKARTA -Mazda Indonesia resmi menjadi official car ajang Jakarta Fashion Week (JFW) 2023 yang diselenggarakan pada 24–30 Oktober 2022 di Pondok Indah Mall III.

Kerja sama ini bertujuan untuk menghadirkan pengalaman berkendara yang aman dan nyaman untuk para fashionista di ajang JFW 2023.

Managing Director PT Eurocars Motor Indonesia (EMI), Ricky Thio mengatakan, desain merupakan unsur yang sangat penting bagi sebuah mobil.

"Mazda sangat mengedepankan desain. Bagi kami, desain memberikan rasa bangga dan aktualisasi diri bagi para pengemudinya," ujar Ricky saat jumpa pers di PIM III, Kamis (27/10).

Baca Juga: Hujan Melanda Tanah Air, Amankah Mobil Listrik Terobos Banjir?

Menurutnya, desain pada sebuah mobil sama halnya seperti memakai baju pada kehidupan sehari-hari.

"Seperti memakai baju, orangnya harus bangga, nyaman dan handy," tukasnya.

Mazda Indonesia selama ajang JFW akan menghadirkan drop off service yang terdiri dari Mazda MX-5 dan Mazda 2 Sedan dari MRT Lebak Bulus bagi yang memiliki tiket ajang mode tahunan ini.

Kemudian Mazda MX-5 akan ditempatkan di VIP Lounge City Hall PIM III dan Mazda 3 Hatchback di Public Lounge City Hall PIM III.

Baca Juga: Skuter Matik Suzuki Avenis 125 Mengaspal, Begini Tampangnya

Lalu, ada Mazda 6 Estate yang dapat pengunjung lihat di Dewi Luxe Market GF PIM III dan CX-5 dan Mazda 2 Sedan yang dipamerkan di PIM I mulai 17-30 October.

Selain itu, pabrikan asal Jepang ini juga menawarkan pengunjung JFW maupun pengunjung mal untuk test drive model terbaru hingga special leasing program.

Kerjasama ini bertujuan untuk menghadirkan pengalaman berkendara yang aman dan nyaman khas Jinba-Ittai untuk para Fashionista di ajang JFW 2023.

"Untuk promo drop off MRT, nantinya para pengunjung yang memiliki tiket JFW dan menggunakan MRT, akan dijemput dan diantarkan ke tempat pameran," ujar Ricky.

Baca Juga: Toyota Mengeluarkan Teaser Produk Terbaru, Innova Hybrid?

Di sisi lain, Chairwoman JFW dan CEO GCM Group, Svida Alisjahbana mengaku bangga bekerja sama dengan Mazda.

"Istilah official partner menurut saya sangat spesial, karena berarti kita (JFW dan Mazda) memiliki persamaan dalam soul and motion," ungkap Svida.

"Jiwa dari JFW terdiri dari dua hal, salah satunya kami bekerjasama dengan Mazda menyediakan kendaraan untuk tokoh-tokoh JFW," sambungnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner