Kredit Handphone Samsung

Mau Meminang Samsung Galaxy S23 FE? Intip Cara dan Skema Cicilannya

Samsung Galaxy S23 FE yang belum lama meluncur bisa dibeli secara kredit. Simak cara dan simulasi biaya cicilannya.

Featured-Image
Ilustrasi - Cara kredit Samsung S23 FE. (Foto: Harun/apahabar.com

bakabar.com, JAKARTA - Samsung Galaxy S23 FE (Fan Edition) yang meluncur pekan lalu, bisa dibeli secara cash maupun kredit.

Untuk konsumen yang ingin kredit Samsung S23 FE akan ditawarkan dua opsi yakni lewat lembaga pembiayaan atau lewat kartu kredit.

Hal ini diungkapkan oleh Roza Yunita, Product Consultant Samsung Store Juanda Depok saat ditemui bakabar.com.

Ia menjelaskan bahwa kredit Samsung S23 FE atau hp lainnya bisa lewat kartu kredit.

"Bisa juga melalui perusahaan pembiayaan seperti Kredivo, Home Credit, atau Indodana. Keduanya punya program dan mekanisme yang beda," ucap perempuan yang biasa disapa Oca tersebut, Kamis (19/10).

Baca Juga: Perbedaan Samsung S23 FE dan S23, Harga Beda Jauh tapi Kemampuannya?

Lebih jauh ia menjelaskan, jika melalui perusahaan pembiayaan, konsumen perlu mengajukan Down Payment (DP) mulai dari 0 sampai 10 persen dari harga ponselnya.

"Selain itu ada bunga cicilan sebesar 2,65 persen dengan pilihan tenor, atau periode bayar cicilan 3 bulan sampai 18 bulan tergantung program kredit dari perusahaan pembiayaan masing-masing," kata Oca.

Sayangnya, biaya cicilan kredit Samsung Galaxy S23 FE dari perusahaan pembiayaan tersebut tak bisa disebutkan nominalnya.

"Karena untuk detail biaya cicilan sampai promo-promonya nanti disampaikan langsung oleh pihak pembiayaan," ungkap perempuan ramah tersebut.

Baca Juga: Top 3 Tekno: Kolaborasi G-Shock, Samsung S23 FE, dan PO iPhone 15

Sementara kredit Samsung Galaxy S23 FE lewat kartu kredit, caranya cukup simpel.

"Kalau lewat kartu kredit enggak ada biaya admin dan bunga cicilan jadi semuanya 0 persen. Jadi dari harga ponselnya berapa, nanti tinggal dibagi tenor yang dipilih. Apakah mau enam bulan, dua belas bulan dan seterusnya," papar Oca lagi.

Samsung Galaxy S23 FE Hadir di Indonesia dengan Chipset Exynos - bakabar.com
Samsung Galaxy S23 FE hadir di Indonesia. Foto: bakabar.com/DD

Sebagai contoh, harga Samsung Galaxy S23 FE varian 128 GB itu Rp8.999.000.

Jika konsumen memilih tenor selama 6 bulan, berarti cicilan lewat kartu kreditnya sebesar Rp1.499.999 per bulan.

Baca Juga: Samsung Hadirkan TWS Galaxy Air Buds FE di Indonesia, Harga Sejutaan

Sementara kalau ambil tenor 12 bulan, cicilan Samsung Galaxy S23 FE varian tersebut sebesar Rp749.999 per bulan.

Untuk informasi kredit handphone Samsung lebih detail, konsumen bisa kunjungi situs resmi samsung.com atau outlet resmi Samsung terdekat.

Editor
Komentar
Banner
Banner