bakabar.com, BANJARMASIN – Tiang listrik di badan Jalan Tatah Bangkal, Kelayan Timur, Kota Bajarmasin, kerap membawa petaka.
Tidak sekali dua kali warga menabrak tiang listrik yang posisinya berada di badan jalan, usai dilakukan pelebaran.
Mahdati, warga sekitar menceritakan, sehari sebelumnya seorang pengendara motor metik menabrak tiang itu. Motornya rusak dan si pengendara luka-luka dan meringkik kesakitan.
“Dia sambil main HP, kayanya gak sadar lagi ada tiang ini,” kata Mahdati kepada bakabar.com, Sabtu (9/10).
Pria 59 tahun ini menambahkan, sebelumnya pernah pula ada kejadian serupa. Kala itu seorang perempuan muda tak fokus di jalan lalu menabrak tiang listrik.
Menurut Mahdati sebelumnya, tiang listrik ini berada persis dipinggir jalan, tapi setelah adanya pelebaran jalan posisinya pun masuk ke jalan.
Tak ayal, keberadaan tiang listrik itu pun membahayakan penguna jalan. Terlebih lagi, walau ada penerangan di malam hari, tapi karena posisinya persis di tikungan jalan, tak sedikit warga nyaris menabrak tiang listrik tersebut.
“Kalau pas ada mobil mau berselisihan gak bisa, harus ada yang ngalah,” sambungnya.
Mahdati mengatakan tiang listrik yang masuk badan jalan itu sudah ada sekitar sebulan terakhir. Saat mulai ada pengerjaan pelebaran jalan.
Ia menduga, ada perhitungan yang tidak tepat saat mengaspal jalan. Soalnya, lanjut dia, tiang listrik sudah jauh di pinggir jalan dan posisinya sudah lama ada.
Kini, warga pun memberi tanda keberadaan tiang listrik itu dengan alakadarnya. Yakni berupa tongkat galam, diberi plastik. Dengan harapan mengurangi risiko tertabrak tiang listrik.