bakabar.com, JAKARTA – Pelamar calon pegawai negeri sipil (CPNS) dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) terus berkembang seiring dengan proses pendaftaran yang masih berlangsung hingga 21 Juli 2021 mendatang.
Bagi Anda yang ingin mengetahui informasi lebih jauh, penting untuk melakukan pengecekan berkala. Terutama, mengenai instansi terfavorit dan paling sepi peminat agar memudahkan jalan menjadi abdi negara.
Berdasarkan data akun media sosial Badan Kepegawaian Negara (BKN) per 14 Juli 2021 pukul 17.39 WIB yang dikutip dari CNNIndonesia, setidaknya sudah ada 2.202.467 orang telah mengisi formulir pendaftaran CPNS dan PPPK 2021.
Sementara itu, pelamar yang sudah melakukan submit sebanyak 1.108.219 orang, seperti dikutip CNBC Indonesia melalui laman media sosial BKN, Kamis (15/7/2021)
Berikut instansi terfavorit CPNS dan PPPK 2021:
1. Kementerian Hukum dan HAM 256.426
2. Kementerian Perhubungan 65.360
3. Kejaksaan Agung 62.158
4. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan 32.796
5. Pemerintah Provinsi Jawa Timur 23.241
6. Pemerintah Provinsi Jawa Barat 21.590
7. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta 21.165
8. Kementerian Kesehatan 15.832
9. Kementerian Pertanian 13.872
10. Badan Intelijen Negara 13.565
Selain instansi terfavorit, ada pula instansi yang sepi peminat. Namun, bukan berarti instansi yang sepi peminat bukan karena tidak diminati oleh sebagian orang, melainkan karena kurangnya informasi formasi instansi yang dimaksud.
Dengan mengetahui formasi tersebut, para pendaftar bisa melakukan analisa mendalam instansi mana saja yang peluang masuknya besar. Sehingga, peluang Anda menjadi abdi negara terbuka lebar.
Dalam update terbarunya, setidaknya ada 10 instansi yang membuka formasi CPNS namun masih sepi pelamar. Dari jumlah tersebut, seluruhnya merupakan instansi pemerintah daerah.
Berikut 10 instansi yang masih sepi peminat CPSN dan PPPK 2021:
1. Pemerintah Kab. Maybrat 10
2. Pemerintah Kab. Manokwari Selatan 25
3. Pemerintah Kab. Kaimana 28
4. Pemerintah Kab. Sorong Selatan 32
5. Pemerintah Kab. Teluk Wondama 39
6. Pemerintah Kab. Kepulauan Tanimbar 41
7. Pemerintah Kab. Maluku Barat Daya 50
8. Pemerintah Kab. Pakpak Bharat 60
9. Pemerintah Kota Sibolga 60
10. Pemerintah Kab. Raja Ampat 62