News

Maju Pilwali Banjarmasin 2024, Mukhyar Daftar ke Partai NasDem

Mukhyar mendaftarkan diri ke Partai NasDem untuk maju sebagai Calon Wali Kota Banjarmasin periode 2024-2029.

Featured-Image
Mukhyar mendaftarkan diri ke Partai NasDem Kalsel untuk maju sebagai Calon Wali Kota Banjarmasin periode 2024-2029. Foto: Istimewa

bakabar.com, BANJARMASIN - Mukhyar mendaftarkan diri ke Partai NasDem Kalsel untuk maju sebagai Calon Wali Kota Banjarmasin periode 2024-2029, Selasa (7/5/2024).

Mukhyar merupakan politisi dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang memiliki 7 kursi di DPRD Banjarmasin.

"Ini adalah bagian dari komunikasi yang kita perlukan, memenuhi 20 persen dari Kota Banjarmasin bearti 9 kursi," ujarnya.

Setelah mendaftar ke Partai NasDem, Mukhyar keberadaannya bisa dipertimbangkan untuk maju di Pilwali Banjarmasin 2024.

"Paling tidak dijadikan catatan di Partai NasDem, syukur alhamdulillah kalau didukung sebagai Calon Wali Kota Banjarmasin,” ucapnya.

Mantan ASN Pemkot Banjarmasin ini menyampaikan sudah melakukan komunikasi dengan partai politik (Parpol) yang memiliki kursi di DPRD Banjarmasin. Diantaranya Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) hingga Demokrat.

“Yang lain belum dibukakan pendaftaran ya, Golkar dan kemudian PAN kami sudah berkomunikasi, tapi kita tunggu hasilnya kedepan,” tuturnya.

Tak hanya itu. Mukhyar juga mengakui telah menjalin hubungan dengan parpol non parlemen. Di antaranya Partai Hanura, Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Ummat hingga parpol lainnya.

“Mudah-mudahan mereka juga bisa memberikan dukungan ke kami, karena mereka juga punya massa,” pungkasnya.

Editor
Komentar
Banner
Banner