Ponsel Infinix

Lewat Zero 5G Jadi Strategi Infinix untuk Bersaing di Pasar Ponsel Indonesia

Infinix baru saja merilis ponsel terbarunya di Indonesia yaitu Infinix Zero 5G 2023 termasuk sejumlah fiturnya turut diperkenalkan ke para konsumen.

Featured-Image
Infinix menggelar event Munggahan Bersama di Jakarta, Kamis (16/3). Foto: apahabar.com/Firah

bakabar.com, JAKARTA - Produsen teknologi, Infinix baru saja merilis ponsel terbarunya di Indonesia yaitu Infinix Zero 5G 2023 termasuk sejumlah fiturnya turut diperkenalkan ke para konsumen.

Infinix Zero 5G 2023 membenamkan chipset MediaTek Dimensity 920 5G, dan memori internal 256GB serta RAM hingga 13GB.

Ponsel pintar Infinix ini juga meggendong baterai berkapasitas 5.000mAh yang mendukung pengisian daya cepat 33W.

Smartphone ini memiliki layar berukuran 6,78 inci FHD dengan refresh rate 120Hz. Refresh rate ini bisa diatur secara manual atau otomatis, dengan fitur Auto-Switch Refresh Rate.

Baca Juga: Infinix Zero 5G Tawarkan Harga Terjangkau tapi Spesifikasi Gahar

Sementara di sisi desain, Infinix Zero 5G 2023 memiliki desain uni-curve klasik yang terinspirasi Zero generasi sebelumnya. Tujuannya adalah agar pengguna lebih nyaman saat menggenggamnya.

Infinix Zero 5G 2023 smartphone yang mengusung chipset performa tinggi telah hadir di Tanah Air dengan harga hanya Rp3.699.000.

Infinix menggelar event Munggahan Bersama di Jakarta, Kamis (16/3). Foto: bakabar.com/Firah
Infinix menggelar event Munggahan Bersama di Jakarta, Kamis (16/3). Foto: bakabar.com/Firah

Menurut Content Manager Infinix Indonesia, La Ode Iman, pihaknya bakal terus fokus menggarap pasar ponsel kelas menengah Indonesia. Hal itu dipilih karena HP Android dengan harga di bawah Rp5 juta merupakan pasar terkuat mereka.

Iman mengungkapkan berdasarkan analisa, pasar HP di harga Rp5 juta ke bawah sangat menitikberatkan pada kesesuaian kemampuan perangkat dengan harga yang ditawarkan, dimana hal itu merupakan kekuatan Infinix.

Baca Juga: Infinix Zero 5G Hadir di Indonesia, Ponsel Multitasking Rp3 Jutaan

Terlebih, dengan kondisi saat ini di mana konsumen melakukan banyak pertimbangan sebelum membeli produk teknologi. Jadi, kebanyakan mereka benar-benar mengeluarkan uang untuk produk dengan harga dan kemampuan yang dianggap sepadan.

"Jadi, konsumen ketika ingin mendapatkan suatu barang mereka tentu melihat ketika harganya oke, mereka berharap produknya juga oke," tutur Iman saat gelaran Infinix Munggahan yang digelar di Jakarta, Kamis (16/3).

Dengan kondisi tersebut, Infinix pun selalu berusaha untuk menghadirkan produk yang menjawab kebutuhan para pengguna. Karenanya, semua masukan dari pengguna mengenai portofolio produk selalu diterima.

"Kami ingin Infinix menjadi enabler untuk berbagai kebutuhan pengguna," tutur Iman melanjutkan. Dalam hal ini, mereka memposisikan dirinya perusahaan yang menghadirkan perangkat teknologi bagi generasi muda berusia 18 hingga 24 tahun.

Baca Juga: Pembuat Chipset Qualcomm Siap Kembangkan Komunikasi Satelit di Ponsel

Untuk itu, berbagai produk HP Infinix diharapkan bisa memenuhi kebutuhan anak muda ketika melakukan kegemarannya, seperti bermain game, aktif di media sosial, hingga ingin menjadi kreator konten.

Infinix pun menggelar program yang diberi nama Jadiin Mau Lo. Lewat program ini, mereka mengampanyekan mengenai perangkatnya yang bisa menjadi enabler untuk segala aktivitas para pengguna, khususnya generasi muda.

"Karenanya, fokus kami di 2023 adalah menghadirkan produk yang muda, stand-out, anti-fomo, value for money tapi tetap memberikan performa yang apik, berkualitas, serta trendi dan up to date," tuturnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner