bakabar.com, KOTABARU – Tim Percepatan Pemekaran Daerah Otonom Baru (DOB) Tanah Kambatan (Takam) Lima kembali menggelar pertemuan, Minggu (14/11).
Tim DOB Tanah Kambatan Lima menggelar tatap muka dengan pimpinan berbagai perusahaan di Kecamatan Sungai Durian, Kotabaru, Minggu (14/11).
Pertemuan berupa sosialisasi itu, turut dihadiri unsur Muspika dan manajemen perusahaan. Di antaranya, PT EHP, PT Palma, PT PN, IBT Tarjun, PT AKM, serta perusahaan lainya.
Sejumlah perusahaan itu, sebagai besar bergerak di sektor pertambangan batubara hingga perkebunan kelapa sawit.
Pertemuan yang ke dua ini, secara resmi dibuka oleh Ketua DPRD Kotabaru, Syairi Mukhlis, melalui aplikasi Zoom.
Ketua Tim Percepatan Pemekaran DOB Takam Lima, Rabbiansyah akrab disapa Roby mengatakan pertemuan tersebut digelar dalam rangka sosialisasi lanjutan kepada unsur Muspika dan perusahaan dalam rangka upaya percepatan proses pemekaran kabupaten baru Takam Lima.
Sebelumnya, Roby, didampingi Wakil Ketua Tim Percepatan, Saijul Kurnain, memaparkan perkembangan proses DOB Takam Lima, serta menyampaikan hasil dari koordinasi kepada pihak-pihak terkait.
Selain itu, disampaikannya pula ihwal hasil pertemuan tim bersama Dirjen Otda Kemendagri di Jakarta.
Roby juga menyampaikan kesiapan dan syarat-syarat administrasi yang masih harus dilengkapi untuk percepatan pemekaran kabupaten baru tersebut.
Percepatan harus tetap digenjot dengan perencanaan pengajuan rekomendasi di tingkat provinsi. Baik dengan DPRD Provinsi Kalsel maupun Gubernur Kalsel di bulan Desember mendatang.