bakabar.com, KOTABARU – Desa Sungai Kupang, Kecamatan Kelumpang Hulu, Kotabaru, kembali menerima bantuan mesin pemotong rumput dari koperasi raksasa, yakni Koperasi Unit Desa (KUD) Gajah Mada.
Bantuan CSR dari KUD Gajah Mada itu diserahkan manajemen koperasi kepada Plt Kepala Desa Sungai Kupang, Abdul Kadir Jailani, di kantor desa setempat, Jumat (19/3).
Abdul Kadir Jailani, mengapresiasi atas kepedulian KUD Gajah Mada telah memberikan bantuan alat pemotong rumput dari dana CSR-nya tersebut.
Keberadaan alat pemotong rumput sangat bermanfaat bagi masyarakat. Utamanya, untuk pemeliharaan lapangan sepak bola di Desa Sungai Kupang.
“Jadi, dengan terpeliharanya lapangan sepak bola yang ada, maka pemuda, atau generasi kita makin giat berolahraga, lalu muaranya, dapat menjaga kesehatan, dan semua terhindar dari paparan Covid-19,” ujarnya.
Sementara, hal serupa disampaikan Juhaini, Plt Camat Kelumpang Hulu, atas bantuan dari KUD Gajah Mada itu.
Diharapkannya, bantuan tersebut menjadi motivasi bagi perusahaan lainnya di Kelumpang Hulu untuk sama-sama menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat sekitar.
“Tentu, kami sangat mengapresiasi adanya bantuan ini. Kami berharap bantuan tersebut dapat dimanfaatkan, dan dipelihara dengan baik,” pungkas Juhaini.