Pemilu 2024

Kubu Prabowo Tak Goyah dengan Manuver Paslon 1 dan 2

Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Juri Ardiantoro buka suara soal keharmonisan paslon 1 dan 3; Anies-Imin bersama Ganjar-Mahfud.

Featured-Image
Prabowo sentil Anies 'dia pintar atau goblok' saat kampanye di Riau, Selasa (9/1). Foto: Instagram/@prabowo

bakabar.com, JAKARTA - Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Juri Ardiantoro buka suara soal keharmonisan paslon 1 dan 3; Anies-Imin bersama Ganjar-Mahfud.

Kata dia, hal itu wajar dalam dalam kontestasi Pilpres 2024. "Ya itu bagian dari hak mereka dan sah-sah saja dalam pilpres ini," katanya dikutip, Senin (15/1).

Baca Juga: Ganjar-Anies Isyaratkan Koalisi Baru, Golkar Optimis Satu Putaran!

Meski begitu, Juri mengecam manuver yang dilakukan kubu rivalnya. Lantaran dia anggap tak mencerminkan aspirasi masyarakat.

"Kami yakin bahwa manuver para elite politik ini tidak selalu mencerminkan apa yang menjadi pilihan atau aspirasi masyarakat pada umumnya," ujarnya.

Baca Juga: Ganjar-Anies Incar Putaran Kedua, TKN Fokus Menangkan Prabowo- Gibran

Juri punya keyakinan. Dukungan dari arus bawah semakin kuat. Meskipun elite kubu rival mengeroyok Prabowo-Gibran.

"Pak Prabowo selalu menyampaikan pesan; kita hormati masing-masing saja, kita tampilkan masing-masing secara baik di hadapan masyarakat. Nanti masyarakat yang akan menentukan," tutupnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner