News

KPU Tetapkan Tiga Paslon di Pilkada Kotim 2024

KPU Kotim telah menetapkan tiga pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kotim, yang akan mengikuti Pilkada tahun 2024 ini.

Featured-Image
Ketua KPU Kotim, Muhammad Rifqi, di dampingi Komisioner KPU lainnya, saat memperlihatkan berita acara hasil penetapan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kotawaringin Timur tahun 2024. Minggu (22/9/2024). Foto: bakabar.com/Ilhamsyah Hadi.

bakabar.com, SAMPIT- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menetapkan 3 pasangan calon (paslon) di Pilkada Kotim 2024.

Tiga paslon tersebut, Sanidin-Siyono (SS), Halikinnor-Irawati (Harati) dan Muhammad Rudini Darwan Ali-Paisal Damarsing (RP).

Sebelumnya menetapkan paslon, KPU Kotim terlebih dulu melakukan pleno tertutup 22 September 2024.

"Berkaitannya dengan persyaratan administrasi baik administrasi awal maupun perbaikan, di mana tiga Pasangan calon yang telah melakukan pendaftaran ke KPU Kabupaten Kotim dalam rentang waktu pendaftaran pada tanggal 27 sampai 29 Agustus kemarin itu semuanya menyatakan telah memenuhi syarat," kata Ketua KPU Kotim, Muhammad Rifqi

"Setelah dilakukan penetapan, hasil ini akan dituangkan dalam berita acara dan selanjutnya dituangkan dalam keputusan KPU Kabupaten Kotim," imbuhnya

Untuk diketahui tiga pasangan calon tersebut merupakan Sanidin-Siyono (SS) dengan Partai politik atau gabungan Parpol pengusul yakni Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Golongan Karya (Golkar), Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Hati Nurani Rakyat (Hanura) dengan jumlah perolehan suara pada Pemilu anggota DPRD Kabupaten Kotim tahun 2024 sebesar 76.768 suara sah.

Kemudian pasangan calon Halikinnor - Irawati (Harati) partai politik atau gabungan partai politik pengusul diantaranya Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Demokrat, Nasional Demokrasi (Nasdem) dan Partai Persatuan Indonesia (Perindo) dengan jumlah perolehan suara pemilu anggota DPRD Kotim tahun 2024 sebesar 117.418 suara sah.

Sedangkan pada pasangan Muhammad Rudini Darwan Ali - Paisal Damarsing (RP), dengan politik pengusul Pantai Amanat Nasional (PAN), dengan jumlah suara sah Pemilu anggota DPRD Kotim tahun 2024 sebanyak 25.943.

"Ketiga pasangan tersebut telah kami tetapkan sebagai pasangan calon yang berhak mengikuti proses selanjutnya untuk pemilihan bupati dan wakil bupati Kotim tahun 2024," jelas M Rifqi

"Tahapan selanjutnya ketiga Pasangan calon tersebut nantinya pada besok hari sesuai dengan jadwal tanggal 23 September tahun 2024, akan melakukan pencabutan nomor Urutkan yang nantinya akan menjadi nomor urut pasangan calon," tutupnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner