Tak Berkategori

KPU Banjarmasin Gerak Cepat Ganti Kotak Suara Rusak

apahabar.com, BANJARMASIN – Puluhan kotak surat suara Pemilu 2019 di Kecamatan Banjarmasin Selatan rusak akibat kehujanan…

Featured-Image
Puluhan kotak suara rusak di gudang milik KPU Banjarmasin. apahabar.com/Bahaudin Qusairi

bakabar.com, BANJARMASIN – Puluhan kotak surat suara Pemilu 2019 di Kecamatan Banjarmasin Selatan rusak akibat kehujanan saat proses distribusi dari KPU Kota Banjarmasin menuju kantor Kelurahan Pemurus Dalam, Senin (16/4) kemarin. Sekitar 40 kotak surat suara rusak berat.

Menurut Sekretaris KPU Banjarmasin, Husni Thamrin, jumlah itu didapat usai proses identifikasi bersama yang dilakukan tim bersama antara PPK, KPU, Bawaslu dan disaksikan polisi.

Baca Juga: Disdukcapil Tanbu Siap Sukseskan Pemilu 2019

“Yang kehujanan sekitar 40 kotak suara, namun kami pastikan untuk ada beberapa logistik dalam kondisi aman karena dibungkus plastik,” kata Husni.

Husni mengklaim pihaknya telah melakukan distribusi sesuai prosedur pengamanan logistik. Termasuk dengan menutup kendaraan pengangkut menggunakan plastik terpal.

“Kemarin cuaca hujan, kemudian distribusi tiba-tiba terjadi hujan deras, sehingga ada yang bocor dan mengenai kotak, ini adalah insiden yang tidak kami inginkan, sebetulnya kami juga sudah antisipasi dengan memasang terpal,” terangnya.

Baca Juga: Di Tanbu, Orang Meninggal Masih Diundang Nyoblos

Menanggapi itu, pihaknya langsung berkoordinasi dengan Bawaslu untuk mengambil jalan keluar. Akhirnya beberapa kotak suara yang rusak diganti dengan yang baru, sedangkan sisanya dinilai masih layak digunakan.

“Kami ganti kotak suara itu dengan cadangan di gudang KPU. Mudah mudahan hari ini bisa selesai pendistribusian logistik pengganti itu,” ujarnya.

Pihaknya berharap petugas distribusi untuk lebih berhati-hati dalam melakukan pengangkutan dan pengiriman kotak maupun logistik lainnya. Petugas juga harus mempertimbangkan keamanan dan kondisi cuaca.

Baca Juga: Kapolda Kalsel Bakal Tindak Tegas Ajakan Golput

Reporter: Bahaudin Qusairi
Editor: Fariz F



Komentar
Banner
Banner