bakabar.com, PAPUA – Kontak tembak antara pasukan TNI-Polri dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) kembali terjadi di Distrik Kiwirok, Pengunungan Bintang, Papua, pada Sabtu (25/9) kemarin.
Akibatnya anggota Brimob dari Satgas Belukar, Bharada Muhammad Kurniadi Sutio gugur ditembak yang diduga dilakukan KKB pimpinan Lameki Aliplki Taplo itu.
Melansir Okezone, peristiwa KKB menembak anggota polisi tersebut berlangsung pukul 04.50 WIT.
Korban Bharada Kurniadi mengalami luka tembak di bawah ketiak sebelah kanan. Dia dinyatakan meninggal dunia pukul 05.54 WIB.
Pasukan tersebut direncanakan akan melaksanakan pengamanan bandara dalam rangka penjemputan pasukan Satgas Nanggala.
Saat ini jenazah akan di evakuasi menuju Timika menggunakan helikopter.
Sementara itu, Kapolres Pengunungan Bintang, AKBP Cahyo Sukarnito membenarkan peristiwa tersebut.
“Memang benar ada anggota yang meninggal dalam baku tembak dengan KKB di Kiwirok, namun saya masih menunggu laporan lengkapnya,” kata AKBP Cahyo Sukarnito, dikutip dari Antara, Minggu (26/9) pagi.