OTOMOTIF

Komparasi Mobil Listrik Murah, Menang Mana Wuling Air EV vs Seres E1?

Mobil listrik mungil kini menjadi favorit masyarakat Indonesia. Harganya yang cukup terjangkau, bentuknya yang mungil (compact), hingga dapat memuat penumpang

Featured-Image
DFSK rilis harga mobil listrik Seres E1 di GIIAS 2023. Foto: apahabar.com/DF

bakabar.com, JAKARTA - Mobil listrik mungil kini menjadi favorit masyarakat Indonesia. Harganya yang cukup terjangkau, bentuknya yang mungil (compact), hingga dapat memuat penumpang hingga 4 orang, menjadikannya dilirik sebagai mobil listrik entry level.

Sebut saja Wuling Air EV yang sudah lebih dulu meluncur setahun yang lalu, atau tepatnya pada Agustus 2022. Mobil ini awalnya tersedia dalam dua varian, yaitu Standard Range dan Long Range.

Pada gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 kemarin, mobil listrik ini mendapat tambahan varian baru, yaitu Air EV Lite. Varian terbaru ini dibanderol dengan harga Rp188,9 juta (OTR DKI Jakarta).

Sementara itu, Seres E1 juga sempat hadir sebagai mobil listrik termurah di Indonesia, dengan harga Rp189 juta.

Mobil listrik yang juga dirilis pada gelaran GIIAS 2023 ini hanya bertengger selama empat hari untuk dapat mendulang predikat sebagai 'mobil listrik termurah'.

Lalu, siapakah yang unggul dan merajai sebagai predikat mobil listrik termurah yang ada di Indonesia? Berikut ulasan singkat dari kedua mobilnya.

Wuling Air EV Lite

Kiprah satu tahun wuling air ev di Indonesia - bakabar.com
Kiprah satu tahun Wuling Air ev di Indonesia. Foto: bakabar.com/Regentino

Mobil yang baru dirilis pada GIIAS 2023 ini sejatinya dijual dengan harga Rp206 juta (OTR DKI Jakarta). Namun, karena adanya insentif dari pemerintah untuk kendaraan listrik, harganya dapat ditekan hingga Rp188,9 juta.

Untuk daya tempuhnya, Air EV Lite sejatinya merupakan Air EV Standard Range, yang dipangkas pada beberapa fitur sehingga harganya dapat lebih murah. Mobil ini diklaim dapat menempuh jarak hingga 200 km saat baterai penuh.

Mobil ini sudah mendukung untuk pengisian daya di rumah, dengan daya minimal 2.200 Watt.

Selain varian Lite, Wuling Air EV memiliki dua varian lainnya, yaitu Standard Range yang dijual Rp243 juta, dan Long Range yang dijual Rp299,5 juta.

Seres E1

Seres E1 tersedia dalam dua varian, yaitu tipe B yang dijual dengan harga Rp189 juta dan tipe L yang dijual dengan harga Rp219 juta.

Varian tipe B dapat menempuh jarak hingga 180 km, sedangkan tipe L dapat menempuh jarak hingga 220 km.

Mobil ini sejatinya dapat memuat hingga 4 orang. Namun, ruang kabin yang cukup luas membuatnya nyaman ketika masuk di dalamnya.

Terdapat desain LED DRL yang memanjang di fascia depan, kaca spion dengan lampu sein LED, stop lamp di bagian atas jendela belakang, sampai dengan pelek Diamond Cutting Polish Alloy 13 inci yang unik.

Saat masuk ke kabin, penumpang akan disajikan desain interior yang Unik dan futuristik untuk memberikan suasana nyaman selama perjalanan.

Kesimpulan

Dari segi harga, Wuling Air EV Lite mampu mengungguli tipis pesaingnya. Keduanya bersaing ketat dalam persoalan harga, terlebih dengan seri Wuling Air EV yang memang telah hadir satu tahun lamanya.

Sementara itu, dari jarak tempuh, Wuling Air EV Lite yang dapat menempuh jarak maksimal 200 km juga dapat mengungguli tipis dari Seres E1, yang dapat menempuh jarak 180 km.

Kembali lagi, pengguna yang akan menentukan mobil mana yang lebih nyaman untuk digunakan sebagai mobil listrik harian. Hal tersebut mengingat keduanya bersaing ketat dan sangat tipis perbedaannya dari segi harga dan jarak tempuhnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner