bakabar.com, BANJARBARU – Komisi II DPRD Kota Banjarbaru menyampaikan materi kepada para finalis Nanang – Galuh (Naga) mengenai tupoksi wakil rakyat.
Hal itu disampaikan langsung Ketua komisi II Syamsuri, serta Wakilnya Taufikurrahman, dan sekretaris Windi Novianto.
“Dalam pertemuan dengan para finalis Naga itu, kami menyampaikan terkait tupoksi kami sesuai dengan UU no 9 tahun 2015 tentang pemerintahan daerah serta penjabaran alat kelengkapan dewan,” ucap Sekretaris Komisi II, Windi Novianto Jumat (25/6/2021).
Adapun beberapa pertanyaan dari para finalis Naga itu katanya mengenai pembentukan Perda dan proses penganggaran APBD.
“Kami berharap para finalis Nanang Galuh ini dapat menunjang kegiatan budaya dan pariwisata yang ada di Kota Banjarbaru," harapnya.
Untuk diketahui, dari 121 orang peserta Naga Banjarbaru, terseleksi sebanyak 8 pasang atau 16 orang finalis putra putri terbaik. Yang mana ke 16 finalis itu mengunjungi DPRD Banjarbaru pada Kamis (24/6/2021).