DPRD Kalsel

Komisi C DPRD Palangka Raya Dorong Percepatan Vaksinasi Anak Usia 6-11 Tahun.

apahabar.com, PALANGKA RAYA – Menanggapi persiapan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) yang akan digelar secara 100 persen,…

Featured-Image
Wakil Ketua I Komisi C DPRD Kota Palangka Raya M Hasan Busyairi. Foto-Istimewa

bakabar.com, PALANGKA RAYA – Menanggapi persiapan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) yang akan digelar secara 100 persen, Wakil Ketua I Komisi C DPRD Kota Palangka Raya M Hasan Busyairi mendorong vaksinasi anak usia 6-11 tahun segera diselesaikan.

"Pemerintah Kota Palangka Raya harus menggencarkan pelaksanaan vaksinasi ke sekolah-sekolahan minimal anak didik sudah di vaksin Covid-19 dosis pertama," ungkapnya.

Menurutnya, saat ini Dinas Pendidikan Kota Palangka Raya terus berupaya menerapkan instruksi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dalam pemberlakuan PTM secara keseluruhan.

"Iya, saat ini masih perlu adanya penyesuaian-penyesuaian agar PTM 100 persen bisa dilaksanakan. Terutama memperhatikan kesiapan dari masing-masing sekolah yang ada," tandasnya.



Komentar
Banner
Banner