tanah bumbu

Kodim 1022/Tanah Bumbu Gelar Vaksinasi Dosis Kedua untuk Masyarakat

apahabar.com, BATULICIN – Kodim 1022/Tanah Bumbu menggelar kegiatan Serbuan Vaksinasi Nasional TNI/Polri dosis kedua untuk masyarakat…

Featured-Image
Serbuan vaksinasi Covid-19 dosis kedua. Foto-apahabar.com/Syahriadi.

bakabar.com, BATULICIN – Kodim 1022/Tanah Bumbu menggelar kegiatan Serbuan Vaksinasi Nasional TNI/Polri dosis kedua untuk masyarakat umum.

Kegiatan dalam rangka mendukung pemerintah memerangi virus Covid-19 ini dilaksanakan di Aula Makodim 1022/Tanah Bumbu, Senin (26/7).

“Ini lanjutan vaksinasi tahap pertama. Target kami ada ribuan masyarakat umum yang akan menerima vaksin. Dilaksanakan selama dua hari yaitu pada hari ini dan juga besok,” ungkap Dandim 1022/Tanah Bumbu, Letkol Cpn Rahmat Trianto.

Dandim mengatakan kegiatan yang mereka gelar adalah upaya memerangi Covid-19 secara nasional yang juga didukung oleh TNI, Polri, serta pemerintah daerah melalui dinas kesehatan.

“Mendukung program pemerintah guna meningkatkan daya tahan tubuh seluruh warga Indonesia dari serangan Covid-19,” tegasnya.

Dandim mengajak kepada seluruh masyarakat khususnya Kabupaten Tanah Bumbu untuk bersama-sama mensukseskan Serbuan Vaksinasi Nasional untuk menekan persebaran Covid-19.

“Mari kita sukseskan Serbuan Vaksinasi Nasional. Ingat vaksin Covid-19 aman, halal, dan berkualitas,” pungkas Dandim.



Komentar
Banner
Banner