News

KM Ladang Pertiwi Tenggelam, Penumpang Dievakuasi ke Banjarmasin

apahabar.com, BANJARMASIN – Kapal Motor (KM) Ladang Pertiwi tujuan Liukang Kalmas, Kabupaten Pangkep tenggelam di Selat…

Featured-Image
ILUSTRASI kapal tenggelam. Foto: Detik.com

bakabar.com, BANJARMASIN – Kapal Motor (KM) Ladang Pertiwi tujuan Liukang Kalmas, Kabupaten Pangkep tenggelam di Selat Makassar.

Kontak terakhir, kapal bermuatan 43 penumpang tersebut diketahui bertolak dari Pelabuhan Peotere, Sulawesi Selatan pukul 17.00, Jumat (27/5).

Basarnas Makassar melaporkan kapal motor tersebut hilang kontak saat memasuki Jumat malam hari.

Tim rescue gabungan bersama ABK KN SAR Kamajaya mulai melakukan pencarian setelah menerima laporan pada Sabtu pagi (28/5).

“Setelah menerima informasi, kami segera memberangkatkan tim rescue berjumlah 40 orang,” demikian siaran pers Basarnas.

40 petugas tersebut terdiri dari 24 orang ABK, 12 orang rescuer, dan 4 orang potensi SAR. “Ya, diperkirakan tenggelam di selat Makassar.”

Bersandar informasi yang beredar, ada sekitar 60 penumpang. Namun laporan keluarga korban menyebut 43 penumpang.

Sekitar tujuh orang penumpang belakangan telah diselamatkan oleh TB Sabang 25 sekitar pukul 03.30 Wita. Saat ini mereka dalam perjalanan menuju ke Banjarmasin.

Sekadar diketahui ada tiga kapal yang diterjunkan tim rescue melakukan pencarian. Yakni TB Sabang, TB Cipta 2002, dan TB Lex 05.

Masih ada korban lain yang selamat. Hasil komunikasi melalui radio kapal, kapal TB Sabang 25 berhasil kontak dengan TB Max yang membawa 9 orang, dan TB Cipta 2002 membawa 1 orang.

“Kebetulan kedua kapal tersebut menuju ke Morowali, dan diperkirakan akan singgah di perairan Tanakeke untuk menurunkan korban.”

Basarnas menduga KM Ladang Pertiwi mengalami kecelakaan akibat kehabisan bahan bakar. Kemungkinan lainnya pada hari Kamis (26/5) cuaca buruk terjadi di wilayah Sulawesi Selatan.

Cuaca buruk itulah yang belakangan membuat kapal dihantam badai sekitar 10 nautical mile dari titik pemantauan hingga terbalik.

“Untuk analisa sampai ke situ bisa jadi karena kami sempat lihat video korban selamat ada informasi bahwa BBM habis,” kata Kepala Siaga Basarnas Makassar Ardiansyah, dilansir Detik.com.

Dikonfirmasi terpisah, Kasat Polairud Polres Kotabaru membenarkan jika para korban yang ditemukan dievakuasi ke Banjarmasin.

“Benar evakuasinya ke Banjarmasin,” ujar AKP Koes Adi Dharma, Sabtu sore.

Nama Penumpang Selamat

1. Thoibatussibhan (21), perempuan
2. M. Rahman (17), laki-laki
3. Syamsir (41), laki-laki
4. Rahma Tullah (28), perempuan
5. Hj. Bidarapi (61), perempuan
6. Husni (40), perempuan
7. Moh. Hidayatullah (19), laki-laki

Sampai berita ini selesai diketik, komunikasi dengan TB Max dan TB Cipta 2002 masih belum bisa terhubung guna mengetahui identitas penumpang yang diselamatkan oleh mereka.



Komentar
Banner
Banner