Kisah Rasulullah Saat Hadapi Krisis Ekonomi

Nabi Muhammad SAW pernah menghadapi krisis ekonomi. Persoalan krisis ekonomi sebenarnya bukanlah hal baru.

Featured-Image
Ilustrasi. Foto-net

Di sisi lain, kaum Muhajirin saat pindah dari Makkah ke Madinah sebenarnya tidak membawa bekal yang cukup seperti makanan, pakaian, dan lain sebagainya.

Sebagai seorang pemimpin yang bijak, kondisi ini telah dianalisis oleh Rasulullah SAW. Sebab, sebelum keberangkatan hijrah ke Madinah,

Rasulullah telah melakukan investigasi dan pengumpulan data hasil observasi awal yang dilakukan para sahabat saat berkunjung ke Madinah.

Sejarah mencatat bahwa sebelum pindah ke Madinah, Rasulullah telah mengutus Mus’ab bin Umair dalam rangka melihat kondisi sosio-politik dan sosioekonomi Madinah.

Khusus dalam bidang ekonomi, saat itu sistem ekonomi di Madinah telah berada dalam cengkeraman sistem ekonomi kapitalis. Mengapa? Karena sistem monopoli telah menjadi ideologi pelaku pasar. Sistem monopoli telah merusak norma-norma kemanusiaan serta sistem ekonomi riba yang merajalela.

Pendeknya, golongan Yahudi telah memegang sumber-sumber ekonomi dengan sistem kapitalisnya saat itu.

Tidak hanya itu, kaum Yahudi juga telah melakukan berbagai propaganda dalam rangka menghancurkan dakwah Islam yang sedang dijalankan Rasulullah dan para sahabatnya.

HALAMAN
1234
Editor


Komentar
Banner
Banner