Sport

Keren! Tiga Pebulutangkis Indonesia Raih Gelar Pemain Terbaik BWF 2021

apahabar.com, JAKARTA – Tiga pebulutangkis Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan Leani Ratri Oktila, menyabet penghargaan bergengsi…

Featured-Image
Greysia Polii/Apriyani Rahayu dinobatkan sebagai Pair of The Year dalam penghargaan BWF Player of The Year 2021. Foto: Antara

bakabar.com, JAKARTA – Tiga pebulutangkis Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan Leani Ratri Oktila,
menyabet penghargaan bergengsi BWF Player of The Year 2021.

Penghargaan tahunan dari Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) tersebut diumumkan, Jumat (3/12).

Greysia Polii/Apriyani Rahayu memenangi kategori Pair of The Year alias Pasangan Ganda Terbaik. Adapun Leani menjadi Female Para Badminton Player of The Year atau Pemain Para-bulutangkis Putri Terbaik.

Penghargaan itu tak lepas dari keberhasilan Greysia/Apriyani dalam meraih emas ganda putri di Olimpiade Tokyo 2020.

Sedangkan Leani Ratri Oktila menyumbangkan dua emas dan satu medali perak untuk Indonesia di Paralimpiade Tokyo 2020.

Dalam meraih predikat Pair of The Year, Greysia/Apriyani menyisihkan Kim So-yeong/Kong Hee-yong (Korea Selatan), Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan), Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (China) dan Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang).

“Terima kasih kepada BWF atas penghargaan ini. Kami berharap dapat terus melakukan yang terbaik dan banyak hal positif untuk semua pecinta bulutangkis,” papar Greysia seperti dilansir Badminton Indonesia

Sementara Leani Ratri Oktila mengungguli Sujirat Pookkham (Thailand), Sarina Satomi (Jepang), Cheng He Fang (China), Liu Yu Tong (China) dan Fautine Noel (Prancis).

Leani sebenarnya juga masuk dalam nominasi Para-badminton Pair of The Year atau Pasangan Para Bulutangkis Terbaik bersama Hary Susanto.

Namun emas yang diperoleh dari Paralimpiade Tokyo 2020, belum cukup untuk membawa Leani/Hary menyabet penghargaan serupa.

Penghargaan tersebut diberikan kepada Lucas Mazur/Faustine Noel. Uniknya pasangan Prancis inidikalahkan Hary/Leani di final ganda campuran Paralimpiade Tokyo 2020.

Berikut daftar lengkap penghargaan BWF Player of The Year 2021:

Pemain Putra Terbaik: Viktor Axelsen (Denmark)

Pemain Putri Terbaik: Tai Tzu Ying (Taiwan)

Pasangan Ganda Terbaik: Greysia Polii/Apriyani Rahayu (Indonesia)

Pemain Paling Berkembang: Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan)

Pemain Paling Menjanjikan: Kunlavut Vitidsarn (Thailand)

Pemain Para-bulutangkis Putra Terbaik: Qu Zi Mo (China)

Pemain Para-bulutangkis Putri Terbaik: Leani Ratri Oktila (Indonesia)

Pasangan Ganda Para-bulutangkis Terbaik: Lucas Mazur/Faustine Noel (Prancis)



Komentar
Banner
Banner