ekonomi rakyat

Kemenko Perekonomian Salut Warteg Bertahan di Tengah Pandemi

Kementerian Koordinator (Kemenko) Bidang Perekonomian salut terhadap ketahanan ekonomi pelaku UMKM. Terutama Warung Tegal (warteg).

Featured-Image
Food and Craft, lap UMKM di Lingkungan Istiqlal. Foto: Apabahar.com/Diva

bakabar.com, JAKARTA - Kementerian Koordinator (Kemenko) Bidang Perekonomian salut terhadap ketahanan ekonomi pelaku UMKM. Terutama Warung Tegal (warteg).

Warteg bahkan bertahan di masa pademi Covid-19. Fakta itu mengagumkan.

Juru Bicara Kemenko Perekonomian, Haryo Limanseto mengatakan, bersama komunitas, pengusaha warteg mampu membangun ekosistem pertumbuhan ekonomi inklusif. Juga berkelanjutan bagi seluruh lapisan masyarakat. 

"Diharapkan pelaku usaha warteg dapat kembali mengembangkan usahanya, meningkatkan kualitas pelayanan, serta menciptakan dampak positif pada komunitas lokal,” ujarnya, Sabtu (12/8).

Baca Juga: Digempur Ritel Modern, Warung Madura Punya Strategi Jitu

Di awal pandemi, katanya, pemerintah telah menyiapkan bantuan modal usaha. Berupa bantuan tunai untuk pedagang kaki lima dan warung (BT-PKLW). Nilainya sebesar Rp1,2 juta. 

Bantuan itu diberikan kepada satu juta pedagang atau pemilik warung. Termasuk juga di antaranya pelaku usaha warteg.

Selain itu, sambung Haryo, pemerintah turut menyiapkan berbagai kemudahan akses pembiayaan. Melalui Kredit Usaha Rakyat (KUR) bagi UMKM terdampak.

"Sebagai bagian dari UMKM, warteg juga turut mengambil bagian dalam mendongkrak perekonomian nasional dan daerah," jelasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner