Kalsel

Kafilah MTQ Tingkat Provinsi Mulai  Berdatangan di Pulau Laut

apahabar.com, KOTABARU – Kafilah MTQ ke 32 tingkat Provinsi Kalimantan Selatan sudah begitu siap mengikuti ajang…

Featured-Image
Sekda Kotabaru Drs H Said Akhmad saat menyambut para kafilah yang terus memadati arena musabakah di Kotabaru. Foto-Ahc20 for apahabar.com

bakabar.com, KOTABARU – Kafilah MTQ ke 32 tingkat Provinsi Kalimantan Selatan sudah begitu siap mengikuti ajang musabakah.

Kesiapan peserta itu semakin terlihat jelas lantaran beberapa hari terakhir ini para kafilah MTQ dari berbagai daerah di Kalsel terus berdatangan memadati Pulau Laut, Kotabaru sebagai tuan rumah.

Kehadiran tamu kehormatan inipun disambut hangat oleh para panitia MTQ, dan pejabat setempat.

Didampingi Ketua LPTQ Kotabaru, Sekda Said Akhmad di sela sambutannya menyampaikan kepada para kafilah bahwa Kabupaten Kotabaru sudah sangat siap melaksanakan MTQ ke 32.

“Selamat datang di Pulau Laut Kotabaru untuk ikut MTQ tingkat Provinsi Kalsel,” ujar Said Akhmad di Kotabaru.

Menariknya, Sekda juga menyampaikan di hadapan para kafilah yang baru berdatangan bahwa, Kotabaru memiliki ragam destinasi wisata unggulan yang sangat tepat untuk dijadikan sebagai lokasi rekreasi.

“Bagi kafilah yang ingin berekreasi silahkan mengungi tempat wisata kami saat ada waktu kosong. Diantaranya, kami punya wisata Sarang Tiung, puncak wisata hutan meranti putih, Bukit Mamake dan lainnya,” ujar Said.

Meski demikian, Sekda berpesan agar para peserta tetap menjaga kesehatan agar dapat tampil maksimal pada ajang MTQ di Kotabaru.

“Para qori, dan qoriah, serta peserta cabang musabakah lainnya kami harap agar terus menjaga kesehatan. Sehingga nanti bisa tampil maksimal, dan menjadi kebanggaan daerah masing-masing,” pesannya.

Sementara, MTQ nasional ke 32 tingkat Provinsi Kalsel dimulai sejak tanggal 3 November hingga 9 November 2019.

Baca Juga: Perhatian Bupati, Modal Awal Kafilah MTQ HST di Kotabaru

Baca Juga: Pantai Gedambaan Sarang Tiung Siap Manjakan Kafilah MTQ Provinsi

Reporter: Ahc20
Editor: Syarif



Komentar
Banner
Banner