bakabar.com, BANJARMASIN – Indonesia berhasil melaju ke babak perempat final Piala Sudirman 2021 setelah menundukkan Denmark dengan skor tipis 3-2.
Hasil itu sekaligus menjadikan Indonesia juara Grup C dengan tiga kali kemenangan penuh.
Indonesia meraih poin melalui Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (ganda putra) dan Greysia Polii/Apriyani Rahayu (ganda putri).
Kemudian sang penentu kemenangan atas Denmark, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.
Kemenangan ini membuat tim Garuda unggul 10-5 atas Denmark di Piala Sudirman 2021.
Praveen/Melati Penentu Kemenangan
Mengawali babak pertama, Praveen Jordan/Melati Daeva berhasil mengunci interval dengan 11-5.
Hingga selepas jeda interval, Thyrri/Magelund berusaha mengejar ketinggalan, namun sayangnya Praveen/Melati membuka jarak 15-6 setelah mencetak empat poin beruntun.
Praveen/Melati terus melancarkan serangan hingga mencetak game point 20-8 dan memastikan gim pertama menjadi milik mereka.
Hingga masuk babak kedua, kedua pasang pemain itu pun tampak terlibat duel sengit.
Praveen/Melati unggul pada 11-8 saat interval.
Setelah interval, Praveen/Melati unggul 17-12 setelah mencetak lima poin beruntun.
Thyrri/Magelund berusaha mengejar ketertinggalan 13-17.
Namun, kondisi tersebut tidak bertahan lama setelah Praveen/Melati menambah angka 18-14.
Thyrri/Magelund lalu mencetak dua poin beruntun 16-18.
Praveen/Melati mempertahankan keunggulan 19-16 hingga mencetak match point 20-16.
Thrri/Magelund belum menyerah hingga menambah satu poin.
Namun, Praveen/Melati yang sudah unggul memastikan kemenangan Indonesia menjuarai Grup C.
Indonesia selanjutnya akan menghadapi runner-up Grup A, B, atau D pada babak perempat final, Jumat (1/10).
Undian babak perempat final akan dilakukan pada Jumat (1/10) malam waktu setempat.
Mengingat, masih ada Grup B dan D yang akan menjalani pertandingan terakhir fase grup pada sore harinya.