Banjarmasin Hits

Jelang Nataru, Polres HSS Gelar Operasi Lilin Intan 2023

Polres HSS menggelar apel pasukan dalam rangka operasi kepolisian terpusat Lilin Intan 2023.

bakabar.com, KANDANGAN - Polres Hulu Sungai Selatan (HSS) menggelar apel pasukan dalam rangka operasi kepolisian terpusat Lilin Intan 2023 dalam rangka pengamanan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 di Halaman Mapolres setempat, Kamis (21/12).

Operasi natal dan tahun baru (Nataru) ini melibatkan 374 personel gabungan dari Polres HSS, Kodim 1003/HSS, Subdenpom VI/2-1 Kandangan, Kompi Senapan C Batalion Infanteri 621/Manuntung, Dinas Perhubungan, dan Satpol PP.

Sedangkan untuk posko Operasi Lilin Intan 2023 terbagi dalam dua lokasi, yaitu di Lapangan MTQ Jalan A Yani Kandangan Kota dan Posko di wilayah Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Loksado Desa Lok Lahung Kecamatan Loksado.

Kapolres HSS AKBP Leo Martin Pasaribu menjelaskan, Operasi Kepolisian Terpusat Lilin Intan 2023 ditujukan untuk menjaga keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas).

"Menjaga keamanan wilayah, meminimalisir kecelakaan bagi pengendara, serta melancarkan perekonomian masyarakat," katanya.

Tentunya, kata AKBP Leo Martin Pasaribu, Kamseltibcarlantas harus dibarengi dengan dukungan semua pihak baik TNI, pemerintah daerah, serta stakeholder terkait.

"Operasi Lilin Intan digelar selama 12 hari dari 22 Desember 2023 sampai dengan 2 Januari 2024," pungkasnya.

Baca Juga: ETLE di HSS Masih Uji Coba, Resmi Diterapkan Mulai 2024

Editor


Komentar
Banner
Banner