Habar Mudik

Jelang Mudik Lebaran 2023, Tim Terpadu Identifikasi Puluhan Titik Rawan di Tabalong 

Tim terpadu Balai Jalan, Dishub Provinsi, Satlantas Polda Kalsel,Dishub dan Satlantas Polres Tabalong melakukan survei dan identifikasi  jalur angkutan mudik.

Featured-Image
Tim terpadu melakukan survei dan identifikasi jalan menjelang mudik lebaran tahun 2023. Foto - Dishub Tabalong untuk apahabar.com

bakabar.com, TANJUNG - Tim terpadu Balai Jalan, Dishub Provinsi, Satlantas Polda Kalsel, Dishub dan Satlantas Polres Tabalong melakukan survei dan identifikasi  jalur angkutan mudik lebaran tahun 2023.

Survei dan identifikasi dilakukan di ruas jalan A Yani sampai monumen Tanjung Puri. Kemudian, ke arah utara dari monumen Tanjung Puri menuju Balikpapan dan dari monumen Tanjung Puri arah ke Amuntai.

Dari survei yang dilakukan di wilayah Kabupaten Tabalong ditemukan 39 titik rawan dengan kategori black spot, trouble spot (kemacetan parah), wilayah rawan kecelakaan, rawan perlambatan (macet), dan rawan bencana.

Untuk  black spot ada 15 titik, trouble spot ada 2 titik, untuk wilayah rawan kecelakaan sekitar 10 titik dan wilayah rawan perlambatan terdapat 5 titik serta rawan bencana ada 7 titik.

"Dari 39 titik rawan tersebut rata-rata berada di jalan nasional," Kata Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Tabalong, Tumbur P Manalu, dihubungi media ini, Sabtu (15/4) malam.

Kata Tumbur, survei dan identifikasi tersebut dilakukan untuk untuk mendukung kelancaran mudik lebaran idul fitri tahun 2023 ini.

"Upaya yang dilakukan dengan memasang rambu-rambu di titik rawan tersebut untuk memberikan keamanan bagi para pemudik," jelasnya.

Rambu-rambu peringatan atau imbauan yang akan dipasang berkoordinasi dengan instansi terkait. Misal, terkait jalan rusak maka Dinas PUPR yang nantinya memberikan tanda.

"Jika jalan di tepi sungai terjadi longsor maka rambu peringatannya yang menempatkannya  BPBD. Yang jelas kita berkoordinasi dengan instansi lain, atau tidak sepenuhnya dilakukan Dishub," beber Tumbur.

Editor
Komentar
Banner
Banner