Tak Berkategori

Jelang Lebaran, ASDP Setop Layanan Penumpang Feri

apahabar.com, JAKARTA – Jelang Idulfitri, masyarakat diminta tetap berada di rumah demi memutus mata rantai Covid-19….

Featured-Image
Kapal ASDP Indonesia Ferry yang saat ini difokuskan untuk melayani pengangkutan logistik. Foto: Antara

bakabar.com, JAKARTA – Jelang Idulfitri, masyarakat diminta tetap berada di rumah demi memutus mata rantai Covid-19.

Karenanya, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) kembali menutup layanan penyeberangan penumpang.

Hanya layanan logistik yang dibuka. Sebagaimana larangan pemerintah untuk menunda perjalanan mudik dengan kapal feri.

“Kami tegaskan lagi, ASDP hanya melayani angkutan logistik saja. Untuk pejalan kaki, sepeda motor, dan mobil pribadi untuk sementara dilarang menyeberang,” kata Corporate Secretary PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Imelda Alini, Selasa (19/5) dilansir Antara.

ASDP hanya membuka layanan bagi angkutan logistik dengan penjualan tiket melalui www.ferizy.com.
Sedangkan penjualan tiket bagi penumpang pejalan kaki, dan kendaraan golongan I – IVA, VA dan VIA ditutup sementara.

“Sesuai dengan Permenhub 25 Tahun 2020 tentang Pengendalian Transportasi selama Masa Mudik Idul Fitri Tahun 1441 H dalam rangka Pencegahan Penyebaran Covid-19,” jelasnya.

Penghentian sementara penjualan tiket ini telah dilakukan sejak 28 April 2020 dan akan di-update terus sesuai dengan keputusan pemerintah.

Mulai 1 Mei, reservasi atau pembelian tiket ferry wajib dilakukan secara online melalui www.ferizy.com (no go show di pelabuhan), khususnya empat pelabuhan utama yang Merak, Bakauheni, Ketapang dan Gilimanuk.

Layanan Ferizy ini dipastikan akan sangat memudahkan pengguna jasa karena dapat diakses kapan saja dan di mana saja menggunakan ponsel pintar yang dimiliki.

“Penjualan tiket untuk truk logistik pun kini sudah 100 persen via online. Kami harapkan, pengguna jasa sektor logistik kini semakin mudah, cepat, dan nyaman saat membeli tiket feri,” ujarnya.

Kendati hanya melayani penyeberangan sektor logistik saat ini, ASDP memastikan penerapan protokol kesehatan secara ketat baik di pelabuhan maupun di kapal.

“Mulai dari disinfektan lingkungan, physical distancing saat kendaraan akan masuk, berada di kapal hingga keluar dari kapal, serta mewajibkan penggunaan masker bagi pengendara maupun petugas saat berada di pelabuhan maupun di kapal,” katanya lagi.

Sebelumnya, ASDP membuka kembali layanan penumpang. Namun hanya untuk penumpang langsung atau "go show" dengan pembayaran nontunai menyusul Surat Edaran Nomor 4/2020 tentang Kriteria Pembatasan Perjalanan Orang Dalam Rangka Percepatan Penanganan Covid-19.

Direktur Utama ASDP Ira Puspadewi menjelaskan dengan hanya menjual tiket go-show, maka dipastikan calon penumpang yang naik kapal penyeberangan ASDP hanya orang-orang yang lolos dari seleksi Gugus Tugas karena pemeriksaannya di luar pelabuhan.

"Kami memberlakukan pola, bahwa seluruh kendaraan logistik dan nonlogistik akan diverifikasi. Ferizy (tiket daring) hanya berlaku untuk kendaraan logistik, penumpang hanya go show karena Gugus Tugas harus memverifikasi dulu. Ini sangat justified (menyeluruh) dan selektif," kata Ira.

Dia menambahkan pihaknya juga berkoordinasi dengan Pemda setempat untuk pengecekan orang-orang yang memasuki wilayah, terutama Provinsi Banten.

"Kami cek point-nya di luar pelabuhan, orang yang lolos di pelabuhan diasumsikan sudah oke. Kami juga ke pemda bagaimana agar aliran orang dapat diatur dan tidak membludak. Kuncinya adalah koordinasi," katanya. (Ant)

Editor: Fariz Fadhillah



Komentar
Banner
Banner