Pemkab Tapin

Jelang Keberangkatan ke Tanah Suci, Pemkab Tapin Salat Hajat Bersama Jemaah Haji

Menjelang keberangkatan ke Tanah Suci, sebanyak 238 jemaah mengikuti salat hajat yang digelar Pemkab Tapin, Minggu (26/5) malam.

Featured-Image
Penjabat Bupati Muhammad Syarifuddin mengikuti salat hajat dan doa bersama jamaah haji Tapin 2024. Foto: Humas Pemkab Tapin

bakabar.com, RANTAU - Menjelang keberangkatan ke Tanah Suci, sebanyak 238 jemaah mengikuti salat hajat yang digelar Pemkab Tapin, Minggu (26/5) malam.

Peribadatan tersebut juga diikuti Penjabat Bupati Muhammad Syarifuddin, Forkopimda, tokoh agama dan tokoh masyarakat. Kegiatan diawali salat magrib berjamaah yang dilanjutkan salat hajat dan isya berjamaah, serta ditutup doa bersama.

"Melalui peribadatan bersama ini diharapkan seluruh jemaah haji Tapin dapat menunaikan ibadah haji dengan lancar dan aman. Kemudian kembali ke Tanah Air sebagai haji yang mabrur dan membawa keberkahan untuk Tapin," ungkap Syarifuddin.

"Saya juga berpesan agar para jemaah selalu menjaga kesehatan dan kebugaran, mengingat cuaca di Mekkah bisa mencapai 42 derajat celcius," sambungnya. 

Jemaah haji asal Tapin ditempatkan dalam dua kelompok terbang berbeda. Mereka yang ditempatkan di Kloter 15 Embarkasi Banjarmasin, tergabung bersama jemaah asal Tanah Bumbu.

Kloter 15 dijadwalkan berangkat 1 Juni 2024 pukul 10.20 Wita dari Bandara Syamsudin Noor. Mereka dijadwalkan tiba kembali 13 Juli 2024 mendatang sekitar pukul 10.55 Wita.

Kemudian sebagian lain jemaah Tapin ditempatkan di Kloter 16 Embarkasi Banjarmasin. Tergabung bersama jemaah dari Banjarbaru dan Banjarmasin, mereka berangkat 2 Juni 2024 pukul 18.20 Wita.

Editor


Komentar
Banner
Banner